![]() |
Kereta Api Minangkabau Ekspres. |
Padang, Rakyatterkini.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat (KAI Divre II Sumbar) terus berupaya meningkatkan pelayanan bagi para pelanggan.
Sejak Februari 2025, KAI Divre II Sumbar telah menyediakan fitur pemilihan tempat duduk saat pemesanan tiket untuk perjalanan KA Minangkabau Ekspres yang melayani rute Stasiun Bandara Internasional Minangkabau (BIM) – Stasiun Pulau Aie PP.
Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, M. As’ad Habibuddin, menyatakan bahwa kebijakan ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan lebih bagi pelanggan serta menciptakan suasana perjalanan yang lebih tertib dan terorganisir.
"Penumpang yang sudah membeli tiket lebih awal tidak perlu khawatir kehabisan tempat duduk saat keberangkatan," ujar As’ad.
Sebelumnya, penumpang KA Minangkabau Ekspres dapat duduk di kursi mana saja karena belum tersedia opsi pemilihan tempat duduk saat pemesanan tiket. Kini, pihak KAI Divre II Sumbar mengimbau agar seluruh penumpang duduk sesuai dengan nomor tempat duduk yang tertera pada tiket atau e-ticket. Jika terdapat kesalahan atau kursi telah ditempati penumpang lain, pelanggan dapat meminta bantuan petugas untuk melakukan mediasi.
Untuk kemudahan akses, tiket KA Minangkabau Ekspres dapat dibeli mulai H-7 sebelum keberangkatan melalui aplikasi Access by KAI. Tiket juga tersedia di loket stasiun mulai tiga jam sebelum keberangkatan, selama masih tersedia.
Setiap rangkaian KA Minangkabau Ekspres terdiri dari empat unit kereta dengan kapasitas total 200 tempat duduk serta mampu menampung hingga 100 penumpang berdiri. Dalam sehari, terdapat 12 perjalanan KA Minangkabau Ekspres dengan waktu tempuh Padang – BIM sekitar 45 menit.
Keberangkatan paling pagi dari Stasiun Padang menuju Stasiun BIM dimulai pukul 06.18 WIB, sedangkan perjalanan terakhir pukul 19.37 WIB. Sementara itu, keberangkatan paling pagi dari Stasiun BIM menuju Padang dimulai pukul 07.40 WIB, dengan jadwal terakhir pukul 20.30 WIB.
Tren jumlah penumpang KA Minangkabau Ekspres terus mengalami peningkatan. Pada periode Januari hingga Februari 2025, jumlah penumpang mencapai 53.234 orang, meningkat sebesar 18% dibanding periode yang sama pada tahun 2024 yang mencatatkan 45.072 penumpang.
"Kepercayaan masyarakat terhadap KA Minangkabau Ekspres terus meningkat. Kami akan terus menjaga serta meningkatkan kualitas layanan demi kenyamanan dan kepuasan pelanggan," tambah As’ad.
KA Minangkabau Ekspres juga dilengkapi berbagai fasilitas modern untuk menunjang kenyamanan dan keamanan penumpang, termasuk fasilitas ramah disabilitas, pendingin udara (AC), toilet bersih, rak bagasi luas, serta monitor informasi perjalanan. KA ini berhenti di delapan stasiun, yaitu Stasiun Pulau Aie, Tarandam, Padang, Alai, Air Tawar, Tabing, Duku, dan BIM. (da*)