Notification

×

Iklan

LPj BUMDes Nuju Makmur Desa Bukit Raya, Laba Rp224 Juta Dibukukan

Jumat, 27 Januari 2023 | 16:00 WIB Last Updated 2023-01-27T09:00:42Z

Musdes LPj BUMDes Nuju Makmur Tahun Buku 2022, di Desa Bukit Raya, Kecamatan Singingi Hilir.

Kuansing, Rakyatterkini.com - Pemdes Bukit Raya bersama BPD dan tokoh masyarakat menggelar musyawarah desa (Musdes) laporan pertanggungjawaban BUMDes Nuju Makmur tahun 2022, Jumat (27/1/2023).

Kades Bukit Raya, Kecamatan Singingi Hilir, Kuansing, Rasiman mengatakan Musdes ini diselenggarakan sebagai wujud transparansi pengelolaan BUMDes serta memberikan masukan untuk kemajuan kedepannya.

"Musdes ini adalah pembahasan LPj dari Direktur BUMDes Nuju Makmur pada kegiatan usaha selama tahun 2022. Beberapa masukan positif dari masyarakat itu berguna untuk kemajuan kedepannya," ujar Rasiman.

Adapun hasil Musdes LPj BUMDes tahun buku 2022 tersebut, Disebutkan, dapat diterima seluruh peserta musyawarah dengan catatan beberapa poin kritikan dan masukan masyarakat ditampung untuk ditindaklanjuti pada tahun berikutnya.

"BUMDes harus dikelola dengan baik, agar tujuannya sebagai penunjang kemandirian desa dapat tercapai. Saya mengajak masyarakat untuk mendukung kemajuan BUMDes Nuju Makmur yang kita banggakan ini," ungkapnya.

Direktur BUMDes Nuju Makmur, Ariyanto menyampaikan pengelolaan BUMDes satu tahun terakhir mengalami kemajuan cukup signifikan. Itu dibuktikan dengan peningkatan pendapatan laba pada tahun 2022 sebesar 82 persen.

"Kita mengelola unit usaha simpan pinjam, BRILink, dan perkreditan barang. Alhamdulillah pendapatan tahun ketahun terus meningkat. Kalau tahun lalu cuma Rp124 juta, dan pada tahun buku 2022 ini meningkat menjadi Rp224 juta," terangnya.

"Selanjutnya setelah ini kita akan mengadakan gebyar hadiah. Ini bentuk apresiasi kita kepada masyarakat. Acara nanti digelar Selasa tanggal 31 Januari. Banyak hadiah menarik disediakan yaitu sepeda motor, sepeda listrik, barang elektronik dan banyak lainnya," jelasnya.

Sementara untuk pengembangan ke depan, pria yang pernah mengabdi sebagai tenaga kesehatan di Puskesmas Beringin Jaya ini, menambahkan pihaknya bakal membuka unit usaha baru bidang perternakan yaitu penggemukan sapi. 

"Program pengembangan telah dibahas dan disepakati dalam musdes yaitu penggemukan sapi. Mudah-mudahan program nanti bisa berkembang. Kami harap seluruh lapisan masyarakat mendukung kemajuan BUMDes ini," pungkasnya. (hen)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update