Notification

×

Iklan

Bundo Kanduang Berperan Menegakkan Adat di Kehidupan Sehari-hari

Jumat, 23 April 2021 | 11:38 WIB Last Updated 2021-04-23T04:38:32Z

 Ny Lise Eka Putra foto bersama Bundo Kanduang.

Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Bundo Kanduang merupakan satu-satunya organisasi kemasyarakatan perempuan untuk hukum adat Minangkabau yang menganut sistem kekerabatan matrilinial.


Itu disampaikan, Ny Lise Eka Putra saat membuka lomba Tahfiz antar Bundo Kanduang se-Kabupaten Tanah Datar, Kamis 22 April 2021.


Lise mengatakan kemajuan zaman dan arus globalisasi membuat tugas dan beban kerja bundo kanduang di tengah masyarakat semakin berat. 


Selain itu dituntut untuk memperkuat peran dalam membentengi anak sekaligus memelihara adat dan budaya minangkabau. Salah satunya dengan mendekatkan diri kepada Allah salah satunya dengan membaca Alquran.


Sebagai pengurus Bundo Kanduang mempunyai tugas berat yang telah menantinya, berdasarkan sumpah yang telah diikrarkan, bahwa Bundo Kanduang harus bisa menegakkan adat di dalam kehidupan sehari-hari.


Ny. Lise  berharap Bundo Kanduang dapat mengantisipasi masalah kenakalan remaja yang terjadi saat ini, karena memang dimulai dari Bundo Kanduang lah pendidikan karakter usia dini dimulai.


Bundo Kanduang secara harfiah mempunyai arti Ibu sejati, banyak peran penting yang menjadi tanggung jawab Bundo Kanduang. (farid) 



IKLAN



×
Berita Terbaru Update