Jakarta, Rakyatterkini.com– Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk kembali mencatatkan rekor tertinggi dalam perdagangan hari ini, Rabu (19/3/2025).
Berdasarkan informasi dari situs resmi PT Antam, logammulia.com, harga emas satuan 1 gram di butik LM Graha Dipta Pulo Gadung, Jakarta, hari ini dipatok sebesar Rp 1.759.000 per gram, naik Rp 14.000 dari harga sebelumnya.
Lonjakan ini membawa harga emas ke level tertinggi sepanjang sejarah, melampaui rekor sebelumnya di angka Rp 1.749.000 per gram.
Sementara itu, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam juga mengalami kenaikan Rp 14.000, sehingga kini berada di level Rp 1.608.000 per gram.
Pergerakan harga emas Antam hari ini selaras dengan tren kenaikan harga emas dunia.
Pada perdagangan Selasa (18/3/2025), harga emas global di pasar spot melonjak 1,08% dan ditutup di level US$ 3.033,95 per troy ons. Angka ini menjadi rekor tertinggi sepanjang sejarah perdagangan emas. Target harga emas menuju US$ 3.100 per troy ons kini semakin dekat.
Hingga Rabu pagi (19/3/2025) pukul 06.00 WIB, harga emas dunia di pasar spot mengalami kenaikan tipis 0,01% ke posisi US$ 3.034,19 per troy ons.(da*)