![]() |
Ilustrasi. |
Painan, Rakyatterkini.com - Pesisir Selatan bakal hadapi masa sulit terutama bidang pekerjaan umum (PU). Sebab, daerah itu dipastikan tidak punya alokasi anggaran untuk bidang pekerjaan umum (PU) pada Dana Alokasi Umum (DAU) bebas. Itu terlihat dari rincian perubahan DAU tahun 2025.
Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Asset Daerah (BPKPAD) Pesisir Selatan, Intan Novia Atma Nanda menjelaskan bahwa daerah sudah mendapat rincian perubahan DAU hasil revisi.
Dalam keterangan berikut, di Kabupaten Pessel total DAU Rp895,3 Miliar, terdiri dari DAU bebas, dan DAU yang ditentukan penggunaanya.
Lebih lanjut Intan memaparkan DAU yang ditentukan peruntukannya dialokasikan, untuk dukungan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
"Untuk PPPK sebesar Rp10,3 miliar, bidang pendidikan, 84,2 miliar dan bidang kesehatan Rp32,8 miliar dan nihil untuk bidang pekerjaan umum" paparnya.
Artinya, DAU yang bebas peruntukannya hanya Rp767,8 miliar, namun tahun 2025 ini Pessel tidak mendapat alokasi anggaran yang diperuntukan untuk bidang pekerjaan umum.
Dia menjelaskan ada pemangkasan dana daerah. Nominal pemangkasan anggaran OPD masih menunggu petunjuk dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. "Petunjuk Teknis dari Kemendagri masih ditunggu, kalau minggu depan sudah terbit, langsung kita tindaklanjuti," ujar Intan. (baron)