Notification

×

Iklan

Transformasi Digital, KPU Solsel Apresiasi Peran Media dalam Menyukseskan Pemilu dan Pilkada 2024

Jumat, 21 Februari 2025 | 22:15 WIB Last Updated 2025-02-21T15:15:00Z

Media Gathering KPU Solok Selatan.

Padang Aro, Rakyatterkini.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Solok Selatan adakan media gathering sebagai bagian dari upaya sosialisasi dan transformasi digital pada tahapan Pilkada Serentak 2024. 

Kegiatan dilaksanakan di Hotel Pesona Alam Sangir, Padang Aro, Solok Selatan selama dua hari (21-22) Februari 2025.

PLH Ketua KPU Solok Selatan, Divisi Hukum Syaiful Amri mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membangun sinergi antara KPU dan media massa dalam memberikan informasi yang akurat dan transparan terkait proses pemilihan kepada masyarakat.

"Terimakasih kepada peran media yang ikut menyukseskan sosialisasi tahapan pilkada yang telah berlangsung. Transformasi digital sudah menjadi keniscayaan, dalam proses pelaksanaan tahapan tahapan pemilu hingga pilkada," ungkapnya Jumat (21/2/2025).

Syaiful menyebut tranformasi digital mulai diterapkan sejak tahun 2019. Sebagian besar memiliki manfaat terkait transparansi data sehingga membuat kinerja KPU menjadi lebih efisien, efektif dan ekonomis. 

Ia juga menyinggung terkait teknologi digital yang belum diterapkan di Solok Selatan yaitu e-voting yang masih memerlukan kajian yang lebih mendalam untuk diterapkan di Indonesia.

Anggota KPU Solok Selatan Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM, Novia Syahfitri mengungkapkan dengan jumlah personil KPU solok Selatan yang hanya 30 personil termasuk komisioner, pihaknya merasa sangat terbantu dengan keaktifan media baik cetak, online maupun elektronik, karena turut memantu menyosialisasikan tahapan-tahapan pemilihan. 

Novia mengutarakan alasan KPU Solok Selatan menggandeng media dalam berbagai kegiatan tahapan pemilihan. Menurutnya perkembangan teknologi informasi saat ini memiliki pengaruh yang sangat besar, dimana hampir setiap kalangan masyarakat mayoritas menggunkan gawai untuk mempermudah akses informasi. 

KPU Solok Selatan telah memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dengan mengembangkan berbagai aplikasi digital untuk penyelenggaraan Pemilu 2024. Langkah ini merupakan bentuk transformasi menuju Pemilu yang lebih modern dan akuntabel bagi masa depan demokrasi Indonesia. 

Beberapa sistem yang digunakan antara lain Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL) untuk pendaftaran dan verifikasi partai politik, Sistem Informasi Percalonan (SILON) untuk pendaftaran dan verifikasi paslon.

Lalu ada juga aplikasi Sistem Informasi Data Pemilih (SIDALIH) untuk pengelolaan data pemilih yang akurat, hingga Sistem Informasi Anggota KPU dan Badan Adhoc (SIAKBA) untuk proses pembentukan badan adhoc penyelenggara pemilu, dan lain-lain. 

Tak kalah penting, pada saat proses penghitungan suara, KPU Kabupaten Solok Selatan juga menggunakan aplikasi digital (SIREKAP) atau Sistem Informasi Rekapitulasi Pemilu. (alwis)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update
-->