
RAKYATTERKINI.COM - Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR) mempunyai tugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang agraria/pertanahan dan tata ruang untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara.
Saat ini Kementerian Agraria dan Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional membuka lowongan kerja terbaru pada Januari 2025 untuk mencari pemuda terbaik untuk mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan.
Ini posisi jabatan yang tersedia beserta dengan kualifikasinya;
Posisi:
1. Tenaga Pendukung Strakom (Strategi Komunikasi)
Kualifikasi:
Berkewarganegaraan Indonesia.
Sehat jasmani dan rohani.
Lulusan Min. D3 Semua Jurusan.
Rentang usia dari 21 sampai 30 Tahun.
Tidak berstatus sebagai ASN/TNI/Polri atau memiliki kontrak kerja dengan yang lainnya.
Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang serupa.
Aktif di media sosial dan memiliki keterampilan dalam desain grafis, fotografi, serta videografi.
Memiliki kemahiran dalam menggunakan perangkat lunak seperti Adobe Photoshop, Adobe Illustrator, Adobe Premiere, dan sejenisnya.
Memiliki laptop sendiri.
Lebih diutamakan berdomisili di Kabupaten Solok.
2. Tenaga Pendukung Petugas Loket
Kualifikasi:
Berkewarganegaraan Indonesia.
Sehat jasmani dan rohani.
Lulusan Min. S1 jurusan Hukum.
Usia maksimal hingga 30 Tahun.
Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang serupa.
Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan mampu memahami hukum dalam pertanahan.
Bersedia untuk bekerja penuh waktu (full time).
Lebih diutamakan berdomisili di Kabupaten Solok.
Dokumen yang dibutuhkan:
Surat lamaran dengan bermaterai Rp10.000.
Pas foto berwarna ukuran 4x6 cm dengan latar belakang warna merah.
Salinan KTP, ijazah, dan transkrip nilai.
Daftar riwayat hidup (CV) beserta dokumen pendukung (penghargaan, pengalaman kerja, dll).
Surat Pengalaman Kerja.
Nomor Izin Berusaha (NIB) dari OSS dan terdaftar di e-SIKaP (bisa menyusul setelah lulus).
SKCK (diminta saat lulus dalam seleksi).
NPWP dan nomor rekening (saat lulus dalam seleksi).
Portofolio desain grafis atau video bertema promosi layanan elektronik BPN (dikhususkan untuk posisi Strakom).
Bagi Anda yang berminat, silahkan melakukan pendaftaran ke alamat berikut:
Panitia Seleksi Penerimaan Tenaga Pendukung Kehumasan
Kantor Pertanahan Kabupaten Solok. (*)