Bupati Tanah Datar, Eka Putra, teken prasasti peresmian gedung. |
Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Meningkatkan fasilitas kesehatan, RSUD Dr. M. Ali Hanafiah Batusangkar telah menyelesaikan pembangunan Gedung Neurologi dan Obgyn.
Gedung baru ini akan diperuntukkan bagi layanan khusus untuk pasien dengan penyakit kanker, jantung, stroke, neurologi, dan obgyn.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra, meresmikan gedung baru tersebut pada Selasa (2/9/2024) di halaman depan RSUD setempat.
Eka Putra menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Direktur dan seluruh jajaran RSUD Prof. Dr. M. Ali Hanafiah Batusangkar atas upaya mereka dalam membangun gedung baru untuk meningkatkan layanan fasilitas kesehatan.
Bupati Eka Putra juga berharap agar pelayanan kesehatan di masa depan semakin berkualitas.
Ia mengimbau pimpinan RSUD dan seluruh pegawai untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pasien. Bupati juga menyadari tantangan yang dihadapi pegawai rumah sakit, namun menekankan pentingnya pelayanan yang ramah sebagai bagian dari proses penyembuhan pasien.
Lebih lanjut, Bupati Eka Putra membahas hak istimewa Kabupaten Tanah Datar dalam pelayanan kesehatan dan mengajak semua pihak untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Ia menjelaskan bahwa masyarakat kini dapat memanfaatkan layanan kesehatan gratis dengan KTP, asalkan rumah sakit tersebut bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.
Direktur RSUD Prof. Dr. M. Ali Hanafiah Batusangkar, dr. Nurman Eka Putra, mengatakan pembangunan gedung Neurologi dan Obgyn dilakukan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2023 sebesar Rp17,5 miliar.
Pembangunan gedung tiga lantai ini dimulai dengan perencanaan yang matang dan pendampingan hukum oleh Kejaksaan Negeri Batusangkar, dan telah selesai pada bulan Desember 2023.
"Setelah masa pemeliharaan selama enam bulan oleh rekanan dan audit oleh BPK, hari ini kami dapat meresmikan pemakaian gedung tersebut," jelas dr. Nurman.
Dengan selesainya pembangunan, RSUD Prof. Dr. M. Ali Hanafiah kini memiliki 2 ruang konsultasi IGD, 13 ruang rawat inap, serta 12 instansi penunjang dan kantor manajemen. RSUD ini didukung oleh 600 pegawai, termasuk 23 dokter jaga, 2 dokter spesialis, dan 19 dokter umum. (farid)