Bupati Tanah Datar, Eka Putra, teken prasasti peresmian gedung Posyandu Orchid. |
Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Bupati Tanah Datar, Eka Putra, meresmikan Gedung Posyandu Orchid, di Jorong Kampung Baru, Nagari Baringin, Selasa (27/8/2024). Peresmian ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita oleh Bupati Eka Putra.
Bupati menyampaikan apresiasinya terhadap berdirinya Posyandu Orchid yang akan segera beroperasi. Ia memuji fasilitas yang tersedia di gedung tersebut dan menyatakan, "Posyandu Orchid telah berdiri dengan megah dan fasilitas yang sangat baik. Kami sangat menghargai dan mengapresiasi hal ini."
Keberadaan Posyandu Orchid diharapkan dapat mendorong terciptanya masyarakat yang sehat dan berdaya saing, serta mempersiapkan generasi emas. "Fasilitas yang memadai ini akan menambah semangat Kader Posyandu dalam upaya menyiapkan generasi yang unggul," ungkapnya.
Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pembangunan Posyandu Orchid, yang menjadikannya terwujud dengan baik. "Kami sangat senang melihat hasil pembangunan ini. Terima kasih atas dukungan dari semua pihak yang telah membantu," kata Bupati Eka Putra.
Sementara itu, Wali Nagari Baringin, Rahmat Alyah Andri, Dt. Peto Kayo, menjelaskan bahwa pembangunan Posyandu Orchid didanai melalui dana desa, didukung oleh Pemerintah Daerah Tanah Datar dan partisipasi masyarakat.
"Tujuan dari pembangunan Posyandu ini adalah untuk meningkatkan layanan kesehatan masyarakat, khususnya untuk Batita, Balita, dan Ibu Hamil," ujar Rahmat.
Rahmat Alyah Andri berharap dengan adanya Posyandu Orchid, kunjungan ke posyandu akan meningkat, berkontribusi pada tercapainya masyarakat Tanah Datar yang lebih sehat. (baron)