Notification

×

Iklan

Payakumbuh Berjaya, Raih Empat Penghargaan Gemilang dari Provinsi Sumatera Barat

Sabtu, 20 April 2024 | 10:55 WIB Last Updated 2024-04-20T03:55:00Z

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi, serahkan penghargaan pada Pj Walikota Payakumbuh.

Payakumbuh, Rakyatterkini.com - Pemerintah Kota Payakumbuh memperoleh kebanggaan besar dengan meraih empat penghargaan bergengsi dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat. 

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Pj Wali Kota Payakumbuh, Jasman pada Musrenbang terintegrasi Provinsi Sumatera Barat di Hotel Pangeran Beach, Kota Padang, Kamis (18/4/2024).

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi, bersama Staf Khusus Mendagri Muchlis Hamdy, turut memberikan penghargaan kepada Payakumbuh. Penghargaan yang diraih termasuk Kota Terbaik III dalam Penghargaan Pembangunan Daerah, penurunan kemiskinan ekstrem dengan capaian 0 persen, prestasi terbaik dalam capaian akses sanitasi layak dengan capaian 99,13 persen, dan penghargaan atas Rencana Aksi Daerah Pengarusutamaan Gender.

Selain prestasi tersebut, Payakumbuh juga dinobatkan sebagai juara pertama Indeks Pembangunan Keluarga (iBangga) Award 2024 tingkat provinsi Sumbar, yang akan mewakili Sumbar di tingkat nasional.

Jasman menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian ini, yang merupakan hasil dari kerja keras semua OPD dan dukungan penuh dari seluruh pihak. "Penghargaan ini adalah dorongan bagi kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. 

Pj Wali Kota juga turut menandatangani komitmen Rembuk Stunting, menegaskan komitmen Pemerintah Kota Payakumbuh dalam mengurangi bahkan menghilangkan stunting di wilayahnya. "Komitmen dan dukungan dari semua pihak sangat penting dalam upaya ini," tambahnya.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi, berharap agar pemerintah daerah yang menerima penghargaan terus meningkatkan kinerja mereka untuk memberikan dampak positif yang lebih besar bagi masyarakat. "Mari terus berinovasi dan memberikan manfaat yang nyata untuk masyarakat. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi daerah lain," ucapnya. (*)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update