Notification

×

Iklan

Halal bi Halal Alumni Nurul Yaqin, Mengenang Kebersamaan dan Warisan Spiritual

Senin, 15 April 2024 | 08:30 WIB Last Updated 2024-04-15T01:30:00Z

Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, pada halal bi halal alumni Ponpes Nurul Yaqin Ringan Ringan.



Pdg.Pariaman, Rakyatterkini.com -
Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, menghadiri Halal Bi Halal Alumni Pondok Pesantren Nurul Yaqin Ringan Ringan. Acara tersebut dihadiri oleh para alumni dari berbagai angkatan dan daerah di Nusantara, dengan tema "Mamakiah (Mengenang Masa Jadi Pakiah)".

Suhatri Bur menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara Halal Bi Halal ini. Ia menekankan pentingnya acara ini sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi antar sesama alumni, yang mayoritas merupakan ulama dan guru di berbagai daerah di Nusantara.

"Saya mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H dan mohon maaf lahir dan batin. Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini dan berharap dapat memperkuat tali silaturahmi di antara para alumni," ujarnya.

Dikatakan, Pondok Pesantren Nurul Yaqin memiliki makna khusus baginya secara pribadi, karena ia adalah keponakan dari pendiri pondok pesantren tersebut Tuangku H Ali Imran Hasan.

"Pondok pesantren ini memiliki hubungan erat dengan saya secara kekeluargaan karena saya adalah keponakan dari pendiri pondok pesantren Nurul Yaqin ini," kenangnya.

Sebelumnya, Rahmat TK Sulaiman selaku Ketua Pengurus Besar Alumni Nurul Yaqin Ringan Ringan menyampaikan bahwa pondok pesantren ini telah memiliki 32 cabang di seluruh Sumatera Barat dan telah melahirkan banyak tokoh yang berpengaruh baik di lembaga formal maupun non formal di seluruh Indonesia.

"Kegiatan ini dijadwalkan sebagai ajang silaturahmi, berbagi pengalaman, dan saling berbagi antar sesama alumni," katanya. (suger)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update