Notification

×

Iklan

Hujan Lebat di Pesisir Selatan, Puluhan Rumah Direndam Banjir, BPBD Siap Siaga

Sabtu, 03 Februari 2024 | 14:11 WIB Last Updated 2024-02-03T07:11:27Z

Pemukiman warga diredam air.

Pesisir Selatan, Rakyatterkini.com - Hujan lebat yang melanda sejak Jumat siang, puluhan rumah di Kampung Sungai Kuyung, Nagari Inderapura Selatan, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan terendam banjir.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Pesisir Selatan, Defrisiswardi, membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan sekitar 25 rumah terendam dengan ketinggian air mencapai 30 centimeter.

Meskipun pada kondisi terakhir pukul 19.30 air sudah mulai surut, namun hujan masih turun dengan intensitas rendah. 

Defrisiswardi mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana dan berkoordinasi dengan pihak terkait. 

BPBD Pesisir Selatan siap untuk merespons perkembangan lebih lanjut terkait dampak banjir ini. (*)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update