Notification

×

Iklan

PT Astra International Tbk, Kisah Perjalanan Gemilang dan Lowongan Kerja Terbaru Desember 2023

Minggu, 10 Desember 2023 | 07:27 WIB Last Updated 2023-12-10T00:27:35Z

PT Astra Internasional Tbk.

Jakarta, Rakyatterkini.com - PT Astra International Tbk, yang berdiri di Jakarta pada 1957, awalnya sebagai perusahaan perdagangan umum dengan nama Astra International Inc., telah berkembang pesat. 

Pada 1990, perusahaan ini mengalami perubahan nama menjadi PT Astra International Tbk dan melakukan penawaran umum perdana sahamnya kepada masyarakat, kemudian tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan ticker ASII. Pada akhir 2019, nilai kapitalisasi pasar Astra mencapai Rp280,3 triliun.

Dengan cakupan kegiatan usaha yang luas sesuai dengan anggaran dasarnya, Astra telah mengembangkan bisnisnya ke tujuh segmen usaha yang beragam, mencakup Otomotif, Jasa Keuangan, Alat Berat, Pertambangan, Konstruksi & Energi, Agribisnis, Infrastruktur dan Logistik, Teknologi Informasi, dan Properti.

Tidak hanya menorehkan sejarah sukses, PT Astra International Tbk juga membuka peluang karir dengan membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Desember 2023. 

Berikut adalah posisi jabatan yang tersedia beserta kualifikasinya:

Posisi: Receptionist

Wanita, maksimal 24 tahun
Gelar Diploma (D3) di semua jurusan
Diutamakan memiliki pengalaman 1 tahun di bidang yang sama, namun fresh graduate dipersilakan
Komunikatif dalam bahasa Inggris

Cepat belajar dan berorientasi pada pelayanan pelanggan
Bagi yang berminat, silakan melakukan pendaftaran dengan mengirimkan email ke alamat: [email protected] dengan subjek email "posisi yang dilamar". (*)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update