![]() |
Goa Batu Kapal di Ngalau Indah, Nagari Sungai Kunyit Barat, Kecamatan Sangir Balai Janggo, Solok Selatan, Sumatera Barat. |
RAKYATTERKINI.COM - Ditemukan sejak 1984. Solok Selatan, Sumatera Barat memiliki goa yang menyerupai kapal. Ada aliran sungai yang sangat jernih.
Keberadaan goa ini selalu ramai dikunjungi berkat panorama alamnya yang indah. Goa ini menjadi sebuah destinasi wisata.
Lokasinnya pun tidak terlalu jauh, yaitu kurang lebih 20 km dari pusat ibu Kota Padang Aro, Solok Selatan.
Lokasi Goa Batu Kapal berada di Jorong Ngalau Indah Tahap 1, Nagari Sungai Kunyit Barat, Kecamatan Sangir Balai Janggo, Solok Selatan, Sumatera Barat.
Bagi Anda yang penasaran dengan destinasi wisata Goa Batu Kapal ini, ayo kunjungi langsung.
Dinamakan Goa Batu Kapal lantaran memiliki bentuk yang menyerupai sebuah kapal.
Goa Batu Kapal punya empat lorong batu kapur yang mirip dengan empat ruang kabin pada kapal.
Namun ruang tersebut hanya ada dua dengan ukuran yang cukup besar.
Agar sampai pada mulut Goa Batu Kapal, pengunjung harus menyusuri jalan setapak melewati perkebunan sawit yang jaraknya 250 meter.
Suasana alam terasa hidup ketika mendengar suara riuh kelelawar dan gemericik air yang menetes pada dinding goa.
Seperti sebuah goa pada umumnya, tempat ini juga menyuguhkan keindahan yang luar biasa dari perut batu kapur.
Sesampainya di dalam, pengunjung akan disambut dengan kawanan burung walet dan kelelawar yang berterbangan di atas dinding goa.
Rintik air yang jatuh ke sungai serta suara walet dan kelelawar seperti suara musik membuat pengunjung merasakan kedamaian
Daya tarik lainya yang indah nampak dari berkas sinar matahari ketika melewati bagian goa.
Tak hanya itu, Goa Batu Kapal juga memiliki dinding dengan perpaduan warna yang mengagumkan, yaitu kuning dan putih dilengkapi corak hijau.
Menariknya, di bawah Goa Batu Kapal juga terdapat aliran sungai yang sangat jernih.
Saat cuaca cerah, pengunjung bisa memanjat bebatuan sampai pada puncak goa.
Karena menjadi sebuah destinasi wisata, pengelola tempat juga telah menyediakan beragam fasilitas.
Diantaranya terdapat warung-warung kecil, tempat sampah, serta free guide.
Jika Anda kurang berani untuk menjelajahi goa, maka bisa diantar oleh pihak pengelola wisata.
Itulah sekilas informasi tentang wisata goa di Sumatera Barat yang menyerupai sebuah kapal. (**)