Notification

×

Iklan

Kompetensi Siswa Ditingkatkan, Bupati Agam Minta Gencarkan Kompetisi

Sabtu, 04 Maret 2023 | 21:18 WIB Last Updated 2023-03-10T14:25:16Z

Bupati Agam, Andri Warman, saat menghadiri Spensaba Talent Contest ke-10, di SMPN 1 Banuhampu.

Agam, Rakyatterkini.com - Sekolah di Kabupaten Agam gencar melaksanakan berbagai kompetisi, untuk meningkatkan kompetensi pelajar.

Bupati Agam, Andri Warman begitu gigihnya mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang diawali dari bangku sekolah.

Selain belajar rutin di sekolah, kompetisi juga perlu dilakukan dalam mengukur kemampuan pelajar, ujar Bupati Andri Warman, saat membuka Spensaba Talent Contest ke-10, di SMPN 1 Banuhampu, Sabtu (4/3/2023).

Spensaba Talent Contest digelar SMPN 1 Banuhampu, yang begitu komitmen melaksanakannya setiap tahun. Bahkan ini sudah digelar untuk yang ke-10 tahunnya.

Dengan sering pelajar mengikuti kompetisi, mereka akan lebih siap untuk menghadapi tantangan perkembangan teknologi di masa mendatang.

Dikatakan, kompetisi momen bagi pelajar untuk mengembangkan dan meningkatkan kreativitasnya, karena setiap mereka miliki talenta masing-masing. (vn)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update