Notification

×

Iklan

Bupati Sosialisasikan Pekan Imunisasi Polio pada Pagelaran CFD

Minggu, 05 Maret 2023 | 16:08 WIB Last Updated 2023-03-05T09:08:32Z

Bupati Solok Selatan, Khairunas, pada car free day.

Padang Aro, Rakyatterkini.com - Meski mendung, tak menyuruti animo masyarakat mengikuti car free day (CFD) di Solok Selatan. 

Bupati Khairunas bersama istri, Sekdakab Syamsurizaldi dan jajaran pemerintahan ikut meramaikan CFD kali ini.

Rutinitas ini adalah program pemerintah untuk mengerakkan pola hidup sehat ditengah masyarakat. Termasuk juga menghidupkan pelaku usaha lokal di pusat-pusat keramaian.

Bupati Solok Selatan Khairunas menuturkan CFD selalu ramai dimanfaatkan oleh masyarakat. 

"Semakin hari CFD semakin ramai, atas nama pemerintah kami mengucapkan terima kasih. Sebagai kepala daerah kami mengajak untuk memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan pemerintah," kata Khairunas di RTH Solok Selatan di Padang Aro, Minggu (5/3/2023).

Bupati mengungkapkan perkembangan Solok Selatan lambat laun meningkat, dan ini telah diakui oleh beberapa lembaga pemerintahan dan swasta.

Terkait pekan imunisasi polio yang digerakkan pemerintah saat ini, Bupati Khairunas juga mengajak orang tua agar membawa anaknya untuk mengikuti program tersebut.

Plt. Kepala Dinas Kesehatan, Pendewal juga turut menyosialisasikan polio kepada peserta CFD. Dimana salah satu dampak polio adalah terjadinya kelumpuhan pada anak.

"Mulai besok selama sepekan kedepan akan dilakukan imunisasi polio serentak di seluruh kecamatan di Solsel. Mari bawa anak kita dibawah lima tahun untuk divaksin polio," jelas Pendewal.

Bupati Khairunas juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut mensukseskan pekan imuniasi polio di Solok Selatan. Termasuk juga ASN untuk ikut mensosialisasikan kepada masyarakat. (alwis)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update