Notification

×

Iklan

Zohirin Sayuti: "Kita Semua Pelayan Publik, Bukan Dilayani"

Sabtu, 25 Februari 2023 | 13:24 WIB Last Updated 2023-02-25T06:24:09Z

Wawako Sawahlunto, Zohirin Sayuti, teken berita acara penyerahan SK CPNS.

Sawahlunto, Rakyatterkini.com - Pemerintah Kota Sawahlunto resmi menyerahkan surat keputusan (SK) kepada 39 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Jumat (24/2/2023).

Penyerahan SK ini dipimpin Wakil Walikota Zohirin Sayuti didampingi Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Guspriadi, Kepala Inspektorat, Isnedi dan Kepala OPD terkait.

Zohirin Sayuti menyampaikan yang telah diangkat menjadi ASN bertugas untuk melayani masyarakat, sehingga harus memberikan pelayanan terbaik. 

Zohirin Sayuti juga mengingatkan ASN merupakan perekat dan pemersatu bangsa, jangan sampai karena kita masyarakat bertengkar. 

“Saya, kepala OPD, CPNS, PNS, dan kita semua adalah pelayan publik yang akan membantu urusan masyarakat dan kita digaji untuk itu, jangan malah minta dilayani oleh masyarakat,” imbuhnya.

Ia juga berpesan kepada ASN untuk terus meningkatkan kualitas SDM dengan meningkatkan ilmu pengetahuan, meningkatkan keahlian pada bidang tertentu, dan terus memperkokoh rasa persatuan dan meningkatkan kerjasama.

“Selamat kepada saudara-saudari semuanya yang sekarang telah resmi bergabung sebagai PNS di lingkungan Pemko Sawahlunto. Telah resmi pula mengemban amanah untuk membangun kota dan melayani masyarakat, harus saudara-saudari jalankan dengan sebaik-baiknya,” pungkas Zohirin Sayuti. 

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Guspriadi merinci 39 CPNS itu terdiri dari 35 CPNS formasi tahun 2021, dua PNS formasi tahun 2020 dan dua PNS dari IPDN. (ris1)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update