Notification

×

Iklan

Desa Darmaga Kembali Raih Penghargaan Pertama PBB P2

Selasa, 20 Desember 2022 | 13:07 WIB Last Updated 2022-12-20T06:07:09Z

Kades Darmaga bersama Camat Cisalak disaat mendapatkan apresiasi dari Pemkab Subang.

Subang, Rakyatterkini.com - Desa berprestasi atas pencapaian target PBB P2 dengan claster A dengan capaian pajak 0-100 juta, diapresiasi Pemkab Subang, dengan menyerahkan motor Honda Genio diberikan kepada 8 Desa.

Untuk claster B dengan capaian pajak Rp100-200 juta, mendapatkan Honda Vario diberikan kepada 15 desa. Sedangkan untuk cluster C dengan capaian pajak Rp200 juta ke atas mendapatkan Motor Honda CRF diberikan kepada 4 desa.

Penghargaan tersebut diserahkan secara simbolis kepada 3 desa sesuai claster yaitu, Desa Darmaga, Kecamatan Cisalak (Claster A), Desa Panyingkiran, Kecamatan Purwadadi (claster B), dan Desa Wantilan, Kecamatan Cipeundeuy (claster C).

Kategori desa atas partisipasi dan peran sertanya dalam pencapaian target P2 yang berhak mendapatkan 1 unit mobil Jawara diberikan kepada 23 desa dan diwakilkan oleh Desa Belendung, Kecamatan Cibogo.

Kades Darmaga, Sukmana menyampaikan, terima kasih kepada Bupati Subang atas penghargaan dan apresiasi yang telah di terimanya, Selasa 20 Desember 2022.

"Kami mengucapkan banyak terima kasih atas penghargaan dan apresiasi yang diberikan oleh Bupati Subang, intinya semua yang kami lakukan ini bukan hanya untuk mengejar penghargaan dan apresiasi. Ini kami lakukan hanya semata sebagai ketaatan akan kewajiban kami kepada pemerintah, taat akan bayar pajak (PBB P2), "ujarnya.

Alhamdulillah PBB P2 ini selalu diprioritaskan, karena kewajiban selaku warga negara terlebih kepala desa, yang mana dari pajak itu sendiri akan dikembalikan ke pihak pihak desa untuk pembangunan.

"Saya berharap kepada Bupati Subang agar memperhatikan kami juga, mewakili rekan-rekan yang lain yang ingin kami sampaikan adalah perhatiannya akan tunjangan/honor (siltap) untuk para RT/ RW, karena ini menjadi dilema bagi kami selalu kepala desa dan rekan-rekan," tegasnya.

Sering kami mendapatkan pertanyaan - pertanyaan dari para perangkat kami RT/RW terkait kapan honor akan dicairkan yang hingga kini jelang akhir tahun belum juga ada informasinya. 

"Kami mohon dan berharap agar Bupati Subang, Ruhimat mengabulkan secepatnya apa yang selalu dipertanyakan dan dinantikan oleh para RT/RW yang sangat dibutuhkannya, "ujar Sukmana Efendi kepada Rakyatterkini.com. (gerry)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update