Notification

×

Iklan

Pemdes Pulau Aro, Kuantan Tengah Dorong Petani Tanam Padi IP200

Minggu, 23 Oktober 2022 | 16:53 WIB Last Updated 2022-10-23T09:53:54Z

Lahan persawahan milik masyarakat Desa Pulau Aro ditanam padi IP200

Kuansing, Rakyatterkini.com - Pemerintah Desa Pulau Aro, Kecamatan Kuantan Tengah, Kuansing, memberikan dukungan pengembangan padi Indeks Pertanaman (IP) 200. Itu upaya meningkatkan produksi padi dengan pola tanam dua kali setahun.

Kades Pulau Aro, Herlianto, mengatakan salah satu upaya meningkatkan produktivitas padi dan mendukung ketahanan pangan yang berkelanjutan perlu dilakukan peningkatan indeks pertanaman padi menjadi IP200.

Melalui IP200 pihaknya memberikan dukungan bantuan pupuk, pengolahan lahan dan beberapa bantuan lainnya untuk pengembangan puluhan hektare lahan sawah milik petani di desa tersebut.

"Untuk mendukung IP200 kita memberikan bantuan diantaranya pupuk, biaya pembuatan pagar dan biaya pengolahan lahan. Pengembangan IP200 ini adalah untuk meningkatkan produksi padi di Desa Pulau Aro," ujar Herlianto, dihubungi Minggu (23/10/2022).

Ia menyebutkan realisasi pertanaman padi IP200 baru sekitar 14 hektare dari total luasan lahan di Pulau Aro sebanyak 28 hektare. Karena itu, ia berharap dukungan dari petani lainnya untuk meningkatkan indeks pertanaman dua kali setahun.

"Dari luas sekitar 28 hektare separuhnya sudah beralih ke IP200. Ini pertama kali kita mulai, dan ternyata hasilnya memuaskan. Melihat produksi padi meningkat, kami mengajak pelaku usaha tani di Pulau Aro untuk bertanam padi dua kali setahun," tuturnya.

Herlianto yang juga pernah menjabat Sekdes Pulau Aro ini, menambahkan pihaknya akan mendukung para petani untuk meningkatkan hasil pertanian. Adanya IP200 yang bisa meningkatkan produksi membuktikan lahan di desa Pulau Aro potensi untuk dikembangkan.

"Dari potensi lahan yang ada, jika dimanfaatkan maksimal saya yakin petani di Pulau Aro bisa sejahtera. Untuk itu, pemerintah desa akan selalu hadir mendukung para petani dalam memaksimalkan produktivitasnya untuk mewujudkan kesejahteraan itu," pungkasnya. (hen)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update