Notification

×

Iklan

Budaya Balanjuang Masih Kental di Kayutanam, Kaum Milenial Dambakan Perubahan

Minggu, 03 Juli 2022 | 14:28 WIB Last Updated 2022-07-04T01:07:40Z

Masih kental budaya balanjuang di Jorong Pasa Galombang, Nagari Kayutanam, Kecamatan 2 x 11 Enam Lingkung, Kabupaten Padang Pariaman..
 

Kayutanam, Rakyatterkini.com - Ternyata, budaya balanjuang (makan bersama) di Jorong Pasa Galombang, Kenagarian Kayu Tanam, Kecamatan 2 x 11 Enam Lingkung, Kabupaten Padang Pariaman, masih berlangsung hingga saat ini. Malah, generasi milenial melestarikan tradisi tersebut, seraya merajut silaturahmi dan melakukan berbagai pembicaraan. Agaknya, budaya ini benar-benar tak tergerus, meskipun zaman kini serba canggih.


"Kita masih melangsungkan budaya balanjuang, karena banyak manfaat yang bisa diraih dari momen ini," tutur Syaiful, salah seorang generasi muda di nagari itu kepada Rakyatterkini.com, Sabtu (2/7/2022) malam di Jorong Pasa Galombang yang turut diamini Bagus, Hengki dan Kak Iwin warga lainnya.


Menurut dia, lewat momen balanjuang tidak saja mengenyangkan perut, melainkan banyak manfaat yang bisa diperoleh. Selain bisa meningkatkan tali persaudaraan, suasana kebersamaan tersebut, juga mumpuni untuk melakukan berbagai pembahasan, terutama menyangkut perkembangan nagari. Sebab, budaya lama ini mencerminkan kalau nilai-nilai musyawarah untuk mufakat adalah gaya dan ciri khas urang Minangkabau, sejak zaman dulunya.


"Nah, sampai kini, kami para generasi muda melaksanakan budaya baik itu. Karena, sesuatu niat baik, apapun itu, tentu harus dirembukkan bersama. Apalagi, banyak nilai positifnya dari budaya balanjuang seperti ini," timpal Bagus dengan mimik wajah serius.


Kaum milenial saat ini ingin perubahan besar-besaran terjadi di Nagari Kayutanam. Ini sangat sejalan dengan sumber potensi nagari dan sumber daya manusia (SDM) yang ada. Nagari Kayutanam yang memiliki enam kejorongan antara lain Jorong Pasa Tangah, Jorong Pasa Galombang, Jorong Pasa Usang,  Jorong Padang Mantuang, Jorong Titian Panjang dan Jorong Padang Manggih.


"Keenam jorong itu mempunyai potensi besar untuk dikembangkan, guna meningkatkan ekonomi masyarakat. Misalnya, pertanian, perikanan, perkebunan dan potensi wisata. Pokoknya banyak yang bisa diperbuat untuk memajukan nagari dan jorong," sela Fahmi Tanjung, tokoh muda yang juga Urang Sumando Kayutanam itu, seraya menambahkan semua ini bisa terwujud dengan bahu-membahu semua elemen masyarakat. (Yas)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update