Notification

×

Iklan

Sambut Ramadhan dengan Penuh Suka Cita

Jumat, 01 April 2022 | 11:38 WIB Last Updated 2022-04-01T04:47:36Z


Penulis: Riswan Idris

RAKYATTERKINI.COM -  Bulan Ramadhan sudah di depan mata, Bulan penuh ampunan dan maghfirah. Menghitung mundur, sebentar lagi umat muslim akan menyambut datangnya bulan suci, yang diperkirakan jatuh pada Sabtu 2 April.


Artinya tinggal menghitung jam saja lagi. Kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan kiranya cocok dibagikan untuk membersihkan diri dan menebarkan semangat beribadah kepada sesama.


Beberapa hari menuju Ramadhan 1443 H yang disambut oleh umat Islam di seluruh dunia. Menjadi momen yang tepat untuk saling bermaafan. Mungkin terdengar sederhana, tapi maaf-memaafkan ini termasuk bentuk ibadah.


"Maka barangsiapa yang mendapat suatu pemaafan dari saudaranya, hendaklah (yang memaafkan) mengikuti dengan cara yang baik, dan hendaklah (yang diberi maaf) membayar (dia) kepada yang memberi maaf dengan cara yang baik (pula). Yang demikian itu adalah suatu keringanan dari Tuhan kamu dan suatu rahmat..."


Oleh karena itu, dalam menyambut bulan Ramadan hendaknya kita saling bermaaf-maafan. Kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan ini bisa Anda manfaatkan. Di momen istimewa menanti, kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan akan membuat orang di sekeliling Anda turut bahagia.


Selain itu, Anda bisa menyematkan doa dalam kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan. Supaya ibadah kalian kian penuh berkah dan hati yang terbebas dari dendam, mempermudah ridha Allah SWT. Wallahu'alam Bissawab. Setidaknya kita telah berusaha untuk menyampaikan kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan, sebagai upaya mensucikan hati.


Simak sejumlah kata-kata ucapan maaf menjelang Ramadhan yang menyentuh hati berikut ini, seperti dihimpun dari berbagai sumber:


1. "Jika semua harta adalah racun, maka zakatlah penawarnya. Jika seluruh umur adalah dosa, maka tobatlah obatnya. Jika seluruh bulan adalah noda, maka Ramadhan-lah pemutihnya. Mohon maaf lahir dan batin."


2. "Bulan Ramadhan sudah di depan mata. Tak lama lagi kita akan berjumpa. Siapkan hati untuk mendekatkan diri pada Ilahi. Marhaban ya Ramadhan. Mohon maaf lahir dan batin."


3. "Manusia memang kadang tak sadar diri, telah membuat sesamanya terluka hati. Hari ini, maafkanlah semua kesalahan dan dosa diri ini. Supaya kita memasuki bulan suci Ramadhan dengan hati yang bersih."


4. "Ramadhan adalah bulan yang mulia. Marilah saling memaafkan, baik kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja. Selamat menunaikan ibadah puasa." (**)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update