Notification

×

Iklan

Gempa Pasbar, Sejumlah Rumah, Sarana Ibadah Dilaporkan Rusak Parah

Jumat, 25 Februari 2022 | 10:26 WIB Last Updated 2022-02-25T03:38:28Z

Rumah warga di Talamau hancur.


Simpang Empat, Rakyatterkini.com - Sejumlah bangunan rumah, sarana ibadah dilaporkan rubuh akibat gempa sebesar 6,2 SR yang mengguncang Kabupaten Pasaman Barat, sekira pukul 08:30 Wib pagi, Jumat (25/2/2022).


Laporan wartawan rakyatterkini.com di Pasaman Barat, Robbi Sam, kondisi terparah untuk sementara dialami salah satu Pondok Pesantren di Nagari Kajai, Kecamatan Talamau yang mengalami rusak berat akibat gempa.


Begitu juga sejumlah gedung perkantoran juga mengalami kerusakan akibat gempa, tak terkecuali Kantor Bupati Pasaman Barat yang mengalami kerusakan di bagian plafon gedung. Sejumlah plafon terlihat beserakan di lantai kantor.


Bangunan fasilitas kesehatan seperti Yarsi Ibnu Sina Pasaman Barat juga mengalami keretakan di sejumlah bagian dinding gedung. Sementara sejumlah pasien dilarikan keluar gedung untuk penyelamatan oleh pihak rumah sakit dan keluarga.


Selanjutnya, bangunan SD N 19 Kinali yang ruang kelasnya terjadi retakan dan bangunan perpustakaan rubuh.


Berdasarkan pantauan dan informasi yang berkembang di media sosial, kondisi terparah dialami oleh Kecamatan Talamau yang berkemungkinan lebih dekat dengan pusat gempa.


Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi resmi dari BPBD Pasaman Barat terkait jumlah kerusakan bangunan yang terjadi. Sementara gempa susulan masih saja terasa namun dengan skala yang lebih rendah.


Pantauan Rakyat Terkini melalui Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dengan pusat gempa berada pada Lintang 0.14 LU, 99.99 BT dengan kedalaman 10 Km namun tidak berpotensi tsunami. (Robi)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update