Notification

×

Iklan

Bupati Solok Harapkan BPTP Sumbar Bangkitkan Sektor Pertanian

Selasa, 30 November 2021 | 09:55 WIB Last Updated 2021-11-30T02:55:19Z

Bupati Solok, Epyardi Asda, dampingi Wamen Pertanian, Harvick Hasnul Qolbi saat kunjungan kerja ke BPTP Sumbar.


Kab Solok, Rakyatterkini.com - Wilayah Kabupaten Solok bisa jadi sentra pertanian, apalagi juga sudah ada BPTP. Solok adalah salah satu daerah yang memiliki potensi yang sangat besar di bidang pertanian.


Bupati Solok, Epyardi Asda, Senin 29 Nopember 2021 mengatakan saat mendampingi Wakil Menteri Pertanian RI, Harvick Hasnul Qolbi dalam kunjungan kerjanya di Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Sumbar, di Kabupaten Solok.


Keberadaan BPTP khususnya di Kabupaten Solok sangat bermanfaat,  sebab banyak ilmu pertanian yang siap dikerjasamakan termasuk kerjasama pembibitan padi dan buah-buahan varietas unggul yang sedang berjalan.


"Saya berharap langsung kepada Bapak Wamen untuk menambah anggaran bagi para peneliti di BPTP untuk dapat maksimal membantu daerah pertanian, "ujar bupati.


Dikatakan, seluruh wilayah nagari atau kecamatan di Kabupaten Solok bisa dijadikan sentra pertanian, seperti Solok bagian Selatan, yakni Alahan Panjang, Danau Kembar, dimana kawasan tersebut terkenal dengan sentra tanaman sayur-sayuran.


Untuk wilayah utara seperti Kecamatan X Koto Singkarak dan sekitarnya, identik dengan tanaman buah. Seperti durian, jeruk , sedangkan untuk wilayah bagian Timur yang berbatasan dengan Kota Sawahlunto, terkenal dengan pusat tanaman manggis dan durian.


"Kami berharap kepada Bapak Wamen permintaan ini dapat dipenuhi, agar ke depannya akan banyak lagi kerjasama yang bisa kami lakukan dengan BPTP selain kerjasama yang sedang berjalan saat ini, ”kata Epyardi.


Sementara, Wamentan RI, Harvick Hasnul Qolbi menyampaikan akan membawa persoalan ini ke tingkat kementerian. Dimana dirinya terbuka dan selalu mendengarkan setiap masukan dari pemimpin daerah di setiap kunjungan kerja.


Menyinggung keterbatasan anggaran yang disampaikan bupati Solok, Wamen Harvick meminta agar daerah dan BPTP untuk membentuk tim kecil dalam merancang program kerjasama dan besaran anggaran yang akan dibutuhkan.


Ia berharap ke depannya BPTP lebih bersinergi, termasuk menjalin komunikasi ke seluruh lembaga terkait, seperti dengan pemerintah daerah, provinsi dan pusat, "ujar Harvick. (hardean)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update