Notification

×

Iklan

Reses Masa Sidang II 2021, M.Haekal Tampung Aspirasi Masyarakat

Minggu, 25 Juli 2021 | 14:13 WIB Last Updated 2021-07-25T07:13:54Z

M.Haekal, anggota DPRD Tanah Datar tampung aspirasi masyarakat.

Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Memasuki masa reses sidang II 2021 dari 23 sampai 27 Juli 2021, seluruh pimpinan dan anggota DPRD Tanah Datar kembali jemput aspirasi di daerah pemilihan.


M.Haekal, anggota DPRD dari daerah pemilihan (Dapil) 2 Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) menjemput aspirasi. Putra asli Balimbing yang telah menjabat dua periode di DPRD itu.


Di hadapan warga di Masjid Nur Ikhlas Jorong Padang Pulai, Nagari Balimbing Kecamatan Rambatan, Jumat (23/07) Haekal, menampung semua aspirasi.


Selain itu, Haekal juga meminta warga agar berpartisipasi dalam membangun nagari. Ini tentu saja dalam merumuskan serta menyusun program-program yang dibutuhkan ditingkat nagari dan kecamatan.


Dikatakan, program dan kebutuhan di tingkat jorong dan nagari yang paling mengetahui adalah masyarakat jorong atau nagari tersebut, dan saat reses inilah perwakilan rakyat bisa menerima masukan-masukan serta aspirasi dari masyarakat.


Haekal juga menerima aspirasi warga Jorong Padang Pulai agar pemerintah daerah kabupaten Tanah Datar dapat melanjutkan pengaspalan ruas jalan dari Bukik Talansih-Balai-balai Jorong Padang Pulai yang saat ini masih tersisa lk 600 meter.


Dilanjutkan Haekal, masyarakat juga menyampaikan untuk pengamanan tebing di lingkungan Masjid Nur Ikhlas Padang Pulai agar pemerintah daerah juga memberikan bantuan Penge-dam-an karena ini akan mengkhawatirkan terban atau longsornya tebing masjid.


Dikatakan, ntuk kelanjutan pengaspalan jalan lebih kurang 600 meter serta pengedaman tebing masjid, akan diusahakan masuk pada kegiatan tahun 2022.


Ini mengingat kepada sistem perencanaan pembangunan, diantaranya memperhatikan RKPD tahun 2022 yang jika termasuk maka ada peluang untuk diprioritaskan pada tahapan berikutnya seperti PPAS dan APBD 2022. (Farid)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update