Notification

×

Iklan

Pemkab Tanah Datar Jalin MoU dengan Pemko Pekanbaru

Selasa, 29 Juni 2021 | 20:01 WIB Last Updated 2021-06-29T13:01:56Z

Pemkab Tanah Datar jalin MoU dengan Pemko Pekanbaru.


Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar teken MoU dengan pemerintah kota Pekanbaru, tentang kepegawaian, kepariwisataan, perdagangan, pertanian dan sosial.


Perjanjian kerjasama di lima bidang itu ditandatangani bupati Eka Putra dan walikota Firdaus, disaksikan Ketua DPRD Kabupaten Tanah Datar Rony Mulyadi Dt. Bungsu bersama sekda, asisten, staf ahli, Selasa 29 Juni 2021.


Wali Kota Firdaus menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Bupati Eka Putra dan Wabup Richi Aprian. 


Walikota Firdaus mengatakan hubungan emosional yang sudah cukup lama, di harapkan bisa terwujud bagi kedua daerah dan bisa segera action.


Dengan kerjasama ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan bisa segera keluar dari tekanan ekonomi akibat pandemi Covid-19, jangan hanya kerjasama di atas kertas saja.


Walikota Firdaus juga sampaikan rasa takjub atas Panorama Aua Sarumpun dan Istano Basa Pagaruyung. 


“Pekanbaru potensi besarnya adalah ekonomi, Tanah Datar mempunyai potensi wisata yang sangat besar, apalagi Puncak Aua Sarumpun yang kami kunjungi tadi, merupakan anugerah Allah SWT yang merupakan potensi wisata sangat menjanjikan,” ujarnya.


Di kesempatan itu Bupati Tanah Datar Eka Putra sampaikan dengan keunggulan masing-masing daerah kesepakatan bersama ini adalah komitmen dan momen yang pas untuk belajar satu sama lain ataupun sharing informasi. 


"Saya sangat antusias dapat bertemu kolega dan lakukan kesepakatan  kerjasama pada lima bidang urusan pemerintahan yakni bidang kepegawaian, kepariwisataan, perdagangan, pertanian dan sosial dengan Kota Pekanbaru, "ujar bupati Eka. (farid)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update