Notification

×

Iklan

Kecamatan Talawi Juara Umum Jambore Kader PKK Berprestasi Sawahlunto

Minggu, 04 April 2021 | 17:54 WIB Last Updated 2021-04-04T10:54:10Z

Walikota Deri Asta menyerahkan trophy bergilir dan uang Rp5 juta kepada Camat Talawi, Zamril didampingi Ketua TP PKK Talawi. (foto riswan idris)


Sawahlunto, Rakyatterkini.com - Kecamatan Talawi sukses merebut juara umum Jambore Kader PKK Berprestasi tingkat Kota Sawahlunto, di Camping Ground Kandih selama dua hari, 3-4 April 2021.


Kecamatan Talawi berhasil meraup 11 penghargaan dari seluruh cabang lomba yang dilaksanakan selama Jambore tersebut. 


Walikota Sawahlunto, Deri Asta didampingi wakilnya Zohirin Sayuti, Ketua TP PKK Ny Meivyta Deri Asta dan wakilnya Neldaswenti Zohirin, menyerahkan hadiah tropi bergilir disertai uang sebesar 5 juta rupiah kepada Camat Talawi dan Ketua TP PKK Kecamatan Talawi pemegang juara umum tahun 2021. 


Sebelumnya tahun 2019 sebagai juara umum adalah Tim PKK Kecamatan Barangin.


Pada kesempatan itu Deri Asta  menyampaikan, kegiatan Jambore PKK Kader Berprestasi ini bertujuan memberikan motivasi serta mengukur sejauh mana kemampuan kader mengimplementasikan program PKK selama ini.


Menutup jambore secara resmi, Deri Asta  memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah menyiapkan rangkaian acara sebaik mungkin.

"Ibu-ibu kader PKK adalah mitra strategis kami. Mereka punya peran sentral dalam mengurus suami dan anak-anak, umumnya rumah tangga.


Selain itu kader PKK juga mampu menjadi pioner dalam menyosialisasikan terkait rumah tangga dan keluarga di lingkungan sekitarnya.


Ucapan terimakasih juga diungkapkan Ny Meivyta Deri Asta dalam sambutannya selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sawahlunto.


"Terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya saya sampai kepada semua pihak yang sudah membantu, baik moril maupun materil untuk penyelenggaraan acara Jambore PKK ini, "ujar Meivyta.


Meivyta juga mengajak kader-kader PKK untuk membawa pulang ilmu dan pengalaman yang didapat selama pelaksanaan Jambore, sehingga dapat menularkan ilmu dan pengalaman kepada masyarakat dan lingkungan sekitar


Sementara itu Camat Talawi, Zamril menyebutkan, kegiatan Jambore PKK ini sangat penting sebagai menambah ilmu dan pengalaman bagi kader PKK. 


Berbagai lomba yang diikuti sekaligus evaluasi sejauhmana peran dan program PKK berjalan di lingkungan masing masing. (Ris1)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update