Notification

×

Iklan

Bupati Suhatri Bur Lanjutkan Pertemuan dengan Menteri KKP

Selasa, 13 April 2021 | 21:38 WIB Last Updated 2021-04-13T14:38:26Z

Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur bertemu dengan Menteri KKP, Sakti Wahyu Trenggono.


Jakarta, Rakyatterkini.com - Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, menghadiri pertemuan dengan Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, Selasa 13 April 2021.


Dalam pertemuan tersebut Bupati Padang Pariaman mengusulkan pembangunan pasar ikan higienis dan ikan yang steril untuk dikonsumsi masyarakat. Adapun kecamatan yang diusulkan untuk memenuhi hal tersebut yakninya pasar Ketaping, Gasan, dan Simpang Barebeh Sungai Limau.


Salah satu hal yang dibutuhkan di Kabupaten Padang Pariaman yakninya Coolbox (Pendingin Ikan) untuk nelayan dan pedagang sehingga ikan hasil tangkapan steril dan segar  dari dalam kapal ke pedagang sampai ke konsumen.


Di hadapan menteri dan beberapa kepala daerah lainnya Bupati Padang Pariaman juga mengusulkan Desa Budidaya Gurami di Lubuk Pandan dan Desa Budidaya Lele di Air Tajun Lubuk Alung, tidak lupa pula ia juga mengusulkan Kapal Viber serta mesin dan juga Alat Tangkap Nelayan karena Kapal yang ada masih dari kayu dan sudah mulai lapuk, jika dari Viber lebih ringan digunakan serta mengusulkan bantuan sarana dan prasarana pengolahan ikan, contoh oven untuk pengasapan lele.


Dalam pertemuan tersebut, Trenggono menyatakan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan para kepala daerah untuk membangun sektor kelautan dan perikanan di Sumbar. Termasuk mengkaji kemungkinan untuk mendatangkan investor serta opsi membangun cold storage di Sumbar. (sgr)



IKLAN



×
Berita Terbaru Update