Notification

×

Iklan

Jadwal Serie A Dirilis, Juventus Bertemu Napoli di Pekan Kedua

Selasa, 30 Juli 2019 | 06:28 WIB Last Updated 2019-07-29T23:28:11Z

Juventus ditantang Napoli di pekan kedua. (Reuters)

RAKYATTERKINI.COM  Jadwal Serie A 2019/2020 resmi dirilis. Kompetisi langsung panas di pekan kedua ketika Juventus sudah bertemu Napoli yang diikuti Derby Roma.

Serie A rencananya akan kick off pada 25 Agustus mendatang. Pada pengundian yang dilakukan di kota Milan, Selasa (30/7) dini hari WIB, Juventus selaku juara bertahan akan tandang ke Ennio Tardini untuk menghadapi Parma di pekan pertama.

Sementara, Napoli yang jadi runner-up musim lalu, harus mendapat ujian berat ketika bertemu Fiorentina di Artemio Franchi. Dua tim Milan, Inter Milan dan AC Milan, justru mendapat lawan enteng di pekan pertama.

Inter cuma menjamu tim promosi Lecce di Giuseppe Meazza dan Milan melawat ke markas Udinese. Tanpa laga besar di pekan pertama, Serie A langsung menyajikan laga seru di pekan kedua ketika Juventus menjamu Napoli di Allianz Stadium.

Pelatih Bianconeri, Maurizio Sarri, tak perlu menunggu lama untuk bertemu mantan timnya. Napoli. Selain Juventus vs Napoli, ada juga derby ibukota antara Lazio menghadapi Roma.

Bigmatch di pekan-pekan awal Serie A berlanjut di giornata keempat saat Milan menjamu Inter di San Siro. Kompetisi musim depan dipastikan akan seru hingga pekan terakhir, karena di laga ke-38 yang dihelat 24 April, Atalanta bertemu Inter dan Napoli berjumpa Lazio.

Untuk musim ini, Serie A takkan menggunakan Boxing Day dan dijadwalkan libur tengah musim sejak 29 Desember 2019 sampai 5 Januari 2020. (*)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update