Jakarta, Rakyatterkini.com – Marc Marquez tampil gemilang dan keluar sebagai juara dalam balapan MotoGP Belanda 2025 yang digelar di Sirkuit Assen, Minggu (29/6/2025) malam WIB. Pembalap andalan Ducati Lenovo tersebut menunjukkan performa impresif sejak awal hingga akhir lomba. Sebaliknya, nasib kurang beruntung menimpa sang adik, Alex Marquez, yang harus mengakhiri balapan lebih awal akibat terjatuh di lap-lap awal.
Begitu lampu start padam, balapan langsung berlangsung sengit. Francesco Bagnaia, yang mengawali lomba dari posisi kedua, tampil agresif dan langsung mengambil alih posisi terdepan dari Fabio Quartararo, yang sebelumnya merebut pole position. Rider akademi VR46 itu tampak percaya diri di awal lomba.
Namun, tekanan segera datang dari Marc Marquez. Juara dunia delapan kali itu terus membuntuti Bagnaia, sementara di belakang mereka Marco Bezzecchi juga mulai menempel ketat. Fabio Quartararo, yang mengawali balapan dari posisi terdepan, justru kehilangan pace dan melorot ke posisi ketujuh hanya dalam beberapa lap.
Petaka datang bagi Gresini Racing di lap keenam. Alex Marquez kehilangan kendali dan terjatuh, disusul oleh rekan setimnya, Fermin Aldeguer, yang mengalami nasib serupa. Keduanya gagal melanjutkan balapan dan tak mampu menyumbang poin untuk tim, menjadi pukulan pahit bagi Gresini di akhir pekan ini.
Sementara itu, Bagnaia mulai kehilangan dominasinya. Bezzecchi berhasil menyalipnya untuk naik ke posisi kedua, dan tidak lama kemudian Pedro Acosta turut melewati Pecco—sapaan akrab Bagnaia—yang turun ke posisi keempat.
Marc Marquez yang sudah memimpin di depan tampil sangat stabil dan tak tersentuh. Meski Bezzecchi sempat menempel ketat dan memangkas jarak hingga setengah detik pada lap ke-14, Marquez tetap tenang dan tidak melakukan kesalahan sedikit pun.
Pada lap ke-15, Bagnaia mencoba bangkit dengan kembali menyalip Acosta demi posisi ketiga. Namun, upayanya untuk menyalip Bezzecchi dan kembali ke posisi dua gagal, karena jaraknya tetap tertinggal sekitar 0,7 detik hingga balapan menyisakan beberapa lap terakhir.
Hingga garis finis, Marc Marquez tak tergoyahkan dan resmi menyabet kemenangan di Assen, memperkuat posisinya sebagai salah satu kandidat juara musim ini. Marco Bezzecchi harus puas di posisi kedua, sementara Francesco Bagnaia melengkapi podium di urutan ketiga.
Sementara itu, Fabio Quartararo kembali harus menelan kekecewaan. Meski mengawali dari pole, pembalap Yamaha itu hanya mampu finis di posisi ke-10, jauh dari harapan publik maupun timnya. Hasil ini kembali memperpanjang tren inkonsistensi yang ia alami musim ini.
Kemenangan di Assen menjadi bukti bahwa Marc Marquez belum kehilangan tajinya. Di tengah persaingan yang semakin kompetitif, sang Baby Alien membuktikan bahwa ia masih menjadi ancaman serius di lintasan, bahkan di usia yang tidak lagi muda(da*)