Padang, Rakyatterkini.com – Kepemimpinan di jajaran Kepolisian Daerah Sumatera Barat kembali mengalami pergeseran. Polda Sumbar melaksanakan rotasi pejabat strategis sebagai bagian dari dinamika penyegaran institusi.
Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Gupuh Setiyono resmi melepas jabatannya sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sumbar. Ia kini mendapat amanah baru sebagai Dosen Kepolisian Utama Tingkat I di Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri (Lemdiklat Polri).
Mengisi posisi yang ditinggalkan, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menetapkan Brigjen Pol Solihin, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Bengkulu, sebagai Wakapolda Sumbar yang baru.
Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/1084/V/KEP./2025 tertanggal 20 Mei 2025, yang ditandatangani oleh Asisten Kapolri bidang SDM, Irjen Pol Anwar.
Rotasi pejabat seperti ini merupakan langkah rutin dalam tubuh Polri untuk menjaga dinamika organisasi, meningkatkan profesionalisme, serta mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat.
Pergantian kepemimpinan diharapkan membawa semangat baru dalam meningkatkan kinerja dan menjaga situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) di wilayah hukum Sumatera Barat.
Serah terima jabatan (sertijab) antara Brigjen Gupuh Setiyono dan Brigjen Solihin dijadwalkan berlangsung sekitar satu minggu setelah diterbitkannya surat telegram mutasi.
Meskipun proses transisi tengah berlangsung, Polri memastikan seluruh tahapan akan dijalankan sesuai prosedur yang berlaku.
Dikenal memiliki pengalaman luas di berbagai wilayah penugasan, Brigjen Solihin diharapkan dapat memperkuat sinergi antara institusi kepolisian dengan masyarakat.
Sebagai Wakapolda, peran strategisnya sangat penting dalam mendampingi Kapolda untuk memastikan seluruh lini menjalankan tugas sesuai dengan visi dan misi Polri, serta tanggap terhadap dinamika sosial yang terus berkembang.(da*)