Padang, Rakyatterkini.com – Wali Kota Padang, Fadly Amran, menyambut positif kehadiran Basko City Mall yang dinilai dapat menjadi ikon baru bagi Kota Padang.
Pernyataan ini disampaikan saat Fadly menghadiri acara Soft Opening Grand Basko City Mall yang berlokasi di kawasan By Pass, Kecamatan Kuranji, pada Kamis (29/5/2025).
“Atas nama Pemerintah Kota Padang, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Basrizal Koto dan Basko Group atas kepercayaan dan investasinya yang kembali ditanamkan di kota ini. Kami berharap Basko City Mall akan menjadi landmark yang membanggakan bagi Kota Padang,” ujar Wali Kota Fadly Amran.
Menurut Fadly, Basko City Mall merupakan salah satu investasi terbesar yang masuk ke Kota Padang pada kuartal kedua tahun ini. Pusat perbelanjaan ini juga berperan aktif dalam pemberdayaan masyarakat sekitar melalui penyediaan lapangan kerja yang mampu menyerap sekitar 2.000 hingga 3.000 tenaga kerja lokal.
“Tren investasi di Kota Padang terus menunjukkan perkembangan yang menggembirakan. Pada tahun 2024, realisasi investasi berhasil melampaui target yang ditetapkan oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), yakni Rp1,9 triliun, dengan pencapaian hingga Rp3,6 triliun,” jelas Fadly.
Ia menambahkan, pemerintah kota akan terus melakukan berbagai perbaikan dan pembenahan guna menarik lebih banyak investor menanamkan modal di Kota Padang. Salah satu fokus utama adalah penataan kawasan pesisir serta peningkatan sarana dan prasarana kota.
“Kami, bersama DPRD Kota Padang dan Forkopimda, berkomitmen penuh untuk mendorong pertumbuhan investasi sebagai bagian dari visi kami dalam mewujudkan kemajuan dan kejayaan Kota Padang,” tutup Fadly, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP.
Sementara itu, CEO Basko City Mall, Basrizal Koto, menyampaikan bahwa pembangunan mal ini selesai dalam waktu kurang lebih satu tahun dengan nilai investasi sekitar setengah triliun rupiah.
“Pendirian Basko City Mall adalah wujud kecintaan kami kepada kampung halaman. Kami berharap keberadaan mal ini dapat memberikan kontribusi positif bagi perekonomian dan pariwisata di Kota Padang dan Provinsi Sumatera Barat,” ungkap Basrizal Koto.
Peresmian Soft Opening Grand Basko City Mall ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wali Kota Padang Fadly Amran bersama CEO Basko City Mall Basrizal Koto, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi, Gubernur Riau Abdul Wahid, serta sejumlah pejabat Forkopimda Sumbar. Setelah acara, Wali Kota juga meresmikan sejumlah tenant yang beroperasi di dalam mal tersebut.(da*)