Notification

×

Iklan

Timnas Indonesia Tantang Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Senin, 17 Maret 2025 | 16:00 WIB Last Updated 2025-03-17T09:00:00Z

Timnas Indonesia

Jakarta, Rakyatterkini.com– Timnas Indonesia akan bertandang ke Australia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga ini menjadi bagian dari perjuangan Skuad Garuda di babak ketiga kualifikasi zona Asia.


Indonesia tergabung dalam Grup C bersama tim-tim kuat seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, China, dan Bahrain. Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan koleksi 6 poin dari 6 pertandingan. Di atasnya ada Australia dengan 7 poin dan Jepang yang kokoh di puncak dengan 16 poin.


Pada pertandingan terakhir di bulan November 2024, Indonesia mengalami kekalahan 0-4 dari Jepang namun berhasil bangkit dengan kemenangan 2-0 atas Arab Saudi. Kini, tim asuhan Shin Tae-yong bersiap menghadapi laga tandang melawan Australia di Sydney Football Stadium pada Kamis, 20 Maret 2025.

Tak lama setelah laga tersebut, Indonesia akan kembali berlaga sebagai tuan rumah dengan menjamu Bahrain pada Selasa, 25 Maret 2025.


Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan bahwa seluruh persiapan berjalan maksimal sebelum keberangkatan tim ke Australia.


"Bismillah, saya melepas para pemain dan tim kepelatihan hari ini untuk memastikan persiapan bisa maksimal. Para pemain dan ofisial harus siap agar perjalanan dan persiapan mereka berjalan lancar," ujar Erick Thohir dalam keterangan resminya.


Menurutnya, semua pemain dalam kondisi fit tanpa cedera dan strategi tim sudah disiapkan dengan baik menjelang laga melawan Australia.


Sebanyak delapan pemain berangkat dari Jakarta, terdiri dari para pemain Liga 1, di antaranya Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri (Persija), Ricky Kambuaya dan Septian Bagaskara (Dewa United), Ernando Ari (Persebaya), Nadeo Argawinata (Borneo FC), Ramadhan Sananta (Persis), serta Hokky Caraka (PSS Sleman).


Sementara itu, pemain yang merumput di luar negeri, seperti Thom Haye, langsung bergabung dengan tim di Australia.


Jadwal Australia vs Indonesia – Kualifikasi Piala Dunia 2026

Australia vs Indonesia
Sydney Football Stadium
Kamis, 20 Maret 2025
Pukul 16.10 WIB
Live di RCTI, 



IKLAN



×
Berita Terbaru Update