Notification

×

Iklan

Kembangkan Sektor Pariwisata, AHA Agam Tingkatkan Kualitas Layanan

Selasa, 04 Februari 2025 | 08:32 WIB Last Updated 2025-02-04T01:32:18Z

Desa Wisata Nagari Lawang, Agam, Sumatera Barat.

Agam, Rakyatterkini.com - Bupati Agam Andri Warman, membuka Musyawarah Daerah (MUSDA) II Asosiasi Homestay Agam (AHA) di Mutiara Guest House, Jorong Guguak Randah, Kecamatan IV Koto, Agam, Sumatera Barat, Senin (3/2/2025).

Bupati menegaskan pentingnya peran homestay dalam pengembangan sektor pariwisata di Kabupaten Agam.

Ia mengapresiasi kontribusi AHA dalam meningkatkan kualitas layanan akomodasi berbasis masyarakat serta memperkenalkan budaya lokal kepada wisatawan.

“Homestay memiliki peran strategis dalam mendukung ekonomi masyarakat dan memperkuat daya tarik wisata Agam. Oleh karena itu, kami berharap pengurus baru dapat makin meningkatkan profesionalisme dan inovasi dalam pengelolaan homestay,” ujar Bupati.

MUSDA II AHA ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan pemerintah daerah, pelaku usaha homestay, dan tokoh masyarakat.

Selain pemilihan kepengurusan baru, acara ini juga membahas strategi peningkatan kualitas dan pemasaran homestay agar lebih kompetitif di tingkat regional maupun nasional.

Dengan kepengurusan baru yang akan segera ditetapkan, diharapkan AHA semakin berperan aktif dalam mendukung perkembangan sektor pariwisata serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Agam. (vn)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update