![]() |
Megawati menyumbang 19 poin untuk menghancurkan Hi-Pass 3-0. |
Daejeon, Rakyatterkini.com – Setelah dua pertandingan sebelumnya menang dengan susah payah lewat drama lim set, Red Sparks kembali menang dengan tiga set langsung. Tuan rumah Hi Pass, disikat di kandangnya sendiri lewat skor 25-22, 25-22 dan 25-20. Bintang Red Sparks asal Indonesia, Megawati Hangestri menyumbang 19 poin.
Seperti diberitakan Tribunnews Mataram, Red Spark vs Hi-Pass Sabtu (18/1/2025), Megawati Cs catatkan rekor luar biasa.Red Sparks kembali mencatatkan hasil gemilang dalam lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025 usai menaklukkan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass.
Bertanding di Daejeon Chungmu Gymnasium pada Sabtu (18/1/2025), Red Sparks berhasil menang tiga set langsung dengan skor 3-0 (25-22, 25-22, 25-20).
Kemenangan ini mengukuhkan dominasi Megawati Hangestri Pertiwi dan kawan-kawan, sekaligus membawa pulang tiga poin sempurna setelah dua laga sebelumnya harus diselesaikan dalam lima set.
Hi-Pass sempat unggul lebih dulu di set pertama melalui blok solid dari Kim Se-bin. Namun, Red Sparks segera mengambil alih momentum lewat dua poin beruntun yang dicetak oleh Vanja Bukilic. Dipimpin oleh Megawati, Red Sparks tampil dominan, mencetak poin demi poin hingga meninggalkan Hi-Pass.
Hi-Pass sempat menyamakan kedudukan berkat permainan apik Thanacha Sooksod, tetapi Red Sparks mengamankan set pertama dengan skor 25-22 melalui servis ace kapten mereka, Yeum Hye-seon.
Di set kedua, Red Sparks langsung tancap gas dengan serangan keras dari Bukilic yang tak mampu dibendung lawan. Megawati kembali menjadi momok bagi Hi-Pass, menghasilkan pukulan-pukulan akurat yang memperlebar keunggulan.
Meski Hi-Pass sempat memberikan perlawanan melalui Thanacha, kesalahan servis dari Kim Se-bin dan Megawati memberikan napas bagi tim tamu. Namun, Red Sparks tetap mempertahankan dominasi mereka melalui kombinasi serangan dari Megawati, Bukilic, dan Pyo Seung-ju.
Set kedua kembali dimenangkan Red Sparks dengan skor 25-22 setelah pukulan Pyo Seung-ju gagal diblok sempurna oleh Hi-Pass.
Pada set ketiga, Hi-Pass sempat unggul lebih dulu setelah spike keras dari Bukilic meleset. Pertahanan kokoh Hi-Pass membuat Red Sparks kesulitan mendulang poin, hingga tertinggal lima angka di awal laga.
Namun, Red Sparks mampu bangkit. Megawati kembali menunjukkan performa impresif dengan serangan tajam dan blok efektif, menyumbang poin penting untuk mengejar ketertinggalan.
Momentum akhirnya berpihak pada Red Sparks di akhir set ketiga, di mana mereka menutup pertandingan dengan skor 25-20, sekaligus memastikan kemenangan tiga set langsung.
Megawati kembali menjadi bintang lapangan dengan kontribusi besar baik dalam serangan maupun pertahanan. Pemain asal Jember ini menunjukkan kualitasnya sebagai andalan tim Red Sparks di kompetisi musim ini.
Dengan kemenangan ini, Red Sparks semakin memantapkan posisi mereka di papan atas klasemen Liga Voli Korea 2024-2025. Sementara itu, Hi-Pass harus bekerja keras untuk memperbaiki performa mereka di laga mendatang. (Rra/*)