Sekda pimpin apel ASN Pemkab Solok. |
Solok, Rakyatterkini.com - Pemerintah Kabupaten Solok adakan apel gabungan dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 2024M/1446H di Kawasan Islamic Center Koto Baru, pada Selasa, 17 September 2024.
Sekretaris Daerah Medison menyampaikan selain peringatan Maulid Nabi, acara ini juga diwarnai dengan pelantikan dan pengambilan sumpah pimpinan DPRD Kabupaten Solok.
Menjelang Pilkada serentak, Medison menekankan pentingnya menjaga netralitas bagi seluruh ASN dan THL. Ia mengimbau agar semua pihak tetap fokus pada peningkatan kinerja dalam pelayanan dan tugas pemerintahan.
Medison juga mengingatkan kepada OPD agar segera melaporkan jika terdapat fasilitas dan infrastruktur yang rusak dan tidak dapat diperbaiki dalam waktu 24 jam, guna mencari solusi terbaik demi kelancaran tugas pemerintahan.
Ia mengingatkan semua ASN dan THL untuk membayar pajak sebelum jatuh tempo, menegaskan bahwa akan ada sanksi bagi yang melanggar.
Ini sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam memberikan contoh kepada masyarakat agar taat membayar pajak. "Kami berharap semua dapat mematuhi hal ini," tutup Sekda. (dd)