Notification

×

Iklan

Bupati Agam Tegaskan Sinergi OPD, Kunci Sukses Pelayanan Publik Menuju Pilkada 2024

Senin, 23 September 2024 | 10:50 WIB Last Updated 2024-09-23T03:50:40Z

Apel ASN Pemkab Agam.

Agam, Rakyatterkini.com - Bupati Agam, Andri Warman, memimpin apel gabungan yang dihadiri oleh seluruh pegawai Kabupaten Agam, Senin (23/9/2024) di halaman kantor bupati. 

Apel ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dalam pelaksanaan tugas pemerintahan dan pelayanan publik.

Bupati menekankan pentingnya koordinasi yang solid antar OPD untuk menciptakan tata kelola pemerintahan yang efektif. Kerja sama yang baik di antara semua elemen adalah kunci untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Tantangan ke depan menuntut kita untuk selalu sigap dan bekerja sama, ujar bupati.

Bupati juga mengingatkan tentang tahapan pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung satu bulan ke depan. Ia mengingatkan semua pegawai untuk menjaga netralitas dan independensi. 

"Hari ini, KPU melakukan pengundian nomor urut pasangan calon kepala daerah periode 2025-2030 di Hotel Syakura Syariah Lubuk Basung. Oleh karena itu, kepada ASN, jaga netralitas saudara-saudara," tegasnya.

Di samping itu, Bupati juga memohon maaf kepada seluruh peserta apel atas kebersamaan selama ini, karena ia akan memasuki masa cuti kampanye sehubungan dengan pencalonannya sebagai petahana. (vn)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update