Aerobus. |
RAKYATTERKINI.COM – Aerobus, yang sebelumnya hanya melayani rute Pekanbaru-Medan, kini memperluas jangkauan layanannya dengan meluncurkan rute baru Medan-Aceh dan sebaliknya.
Sejak 13 September 2024, Aerobus mulai mengoperasikan rute Medan-Aceh, dan telah mengantarkan penumpang dari Medan menuju Aceh pada 14 September 2024.
Untuk rute baru ini, Aerobus menggunakan bus tingkat (double decker) yang menawarkan dua kelas layanan dalam satu kendaraan Eksekutif dan Sleeper.
Kelas Eksekutif menawarkan harga promo sebesar Rp350.000, dengan tarif normal Rp365.000. Sementara itu, Kelas Sleeper tersedia dengan harga promo Rp380.000, dan tarif normal Rp395.000.
Bus ini dilengkapi dengan fasilitas modern seperti toilet dan mini pantry, guna meningkatkan kenyamanan penumpang selama perjalanan.
Informasi lebih lanjut tentang jadwal dan pemesanan tiket dapat ditemukan di Instagram resmi Aerobus di @aerobus.transport. (*)