Sekdakab Solok Selatan, Syamsurizaldi. |
Padang Aro, Rakyatterkini.com - Bupati Solok Selatan, diwakili Sekretaris Daerah Syamsurizaldi menutup lomba drumband antar SD, SMP dan SLTA. Kegiatan ini masih dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-79 Tingkat Kabupaten Solok Selatan.
Bersamaan juga dilaksanakan pelepasan siswa-siswi peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tingkat Nasional tahun 2024 cabang IPA.
Mereka adalah Zeka Aliandra Syah yang sebelumnya telah meraih juara 1 OSN IPA tingkat Provinsi Sumatera Barat dan Rafiq Al Fadhani yang telah meraih juara 3 OSN IPA Tingkat Provinsi Sumatera Barat. Keduanya berasal dari SMPN 1 Solok Selatan.
Dalam kesempatan ini, Sekdakab mengapresiasi seluruh peserta yang telah ikut memeriahkan lomba drumband dalam peringatan HUT RI Tahun ini.
Drumband salah satu ekstrakulikuler favorit di sekolah. Drumband selain menjadi ekstrakulikuler juga untuk menyalurkan hobi dan memiliki manfaat bagi siswa seperti keterampilan, melatih kecerdasan, kemampuan motorik anak, kerja sama tim, dan juga menambah nilai sosial di lingkungan anak," kata Syamsurizaldi, Sabtu (3/8/2024).
Peserta yang mengikuti lomba ini terdiri dari jenjang SD sampai SMA yang terdiri dari 12 Regu SD, 20 Regu SMP, dan 6 Regu SMA se Solok Selatan.
Terpilih sebagai pemenang lomba drumband tingkat SD, yaitu Juara I SDN 14 Padang Aro, Juara II SDN 01 Lubuk Gadang, dan Juara III SDN 09 Sungai Aro.
Pemenang tingkat SMP adalah SMP 1 Solok Selatan sebagai Juara I, Juara II SMP 14 dan Juara III SMP 25 Solok Selatan. Sedangkan pemenang tingkat SMA, meraih Juara I SMA 3, Juara II diraih SMA 7 dan Juara III diraih SMA 6 Solsel. (alwis)