Notification

×

Iklan

Ketua TP PKK Monitoring MPLS SDN di Kecamatan Lima Kaum

Rabu, 24 Juli 2024 | 16:00 WIB Last Updated 2024-07-24T10:01:54Z

 Ketua TP PKK Tanah Datar, Ny.Lise Eka Putra, monitoring Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SD 07 dan SD 10.

Tanah Datar, Rakyatterkini.com  - Ketua TP PKK Tanah Datar Ny.Lise Eka Putra melakukan monitoring Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SD 07 dan SD 10 di Kecamatan Lima Kaum.

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Tanah Datar mengunjungi SDN 07 untuk menghibur para murid sekaligus upaya memberikan motivasi masa transisi awal masuk sekolah dasar.

Dalam Kunjungannya, Ketua TP PKK Ny.Lise Eka Putra dengan pengawas dari Dinas Pendidikan, Imelda Yanti, disambut hangat oleh kepala sekolah dan para guru yang mengajar

Kehadiran istri Bupati Eka Putra, yang langsung menyambangi satu per satu ruang kelas itu disambut pelukan hangat dari murid-murid SD di Kecamatan Lima Kaum.

"Kita saling menguatkan. Bersama kita berikan yang terbaik untuk anak-anak kita," katanya Rabu 24 Juli 2024 di SDN 07 Kecamatan Lima Kaum.

Ny.Lise menyempatkan diri berinteraksi dan mengajak siswa-siswi untuk berdialog pembagian hadiah bagi siswa yang mampu menjawab pertanyaan darinya.

Ny.Lise merangkul anak-anak saat memonitoring kegiatan transisi  di Sekolah dasar di Kecamatan Lima Kaum serta membagikan susu kental serta roti bekal sarapan pagi untuk anak anak. 

Pentingnya sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Tanah Datar dengan seluruh tenaga pengajar yang ada sekolah tujuan untuk memajukan pendidikan usia dini untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan yang ada di Tanah Datar.

Kepala sekolah SD N 10 Desnefit, Kecamatan Lima Kaum sampaikan ucapan terimakasih atas kunjungan Ny.Lise Eka Putra yang turut memotivasi anak anak dan berharap bangunan dan fasilitas sekolah dapat perhatian oleh pemerintah daerah. (farid)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update