Notification

×

Iklan

Bupati Sabar AS Resmikan Musala Taqwa Pauah Menjadi Masjid Jami' Taqwa

Sabtu, 27 Juli 2024 | 07:12 WIB Last Updated 2024-07-27T01:12:39Z

Bupati Pasaman, Sabar AS, saat Salat Jumat di Masjid Jami' Taqwa Pauh.

Pasaman, Rakyatterkini.com - Bupati Pasaman Sabar AS, meresmikan Musholla Taqwa Pauah menjadi Masjid Jami' Taqwa Pauah, Kenagarian Pauh, Kecamatan Lubuk Sikaping, Jumat 26 Juli 2024.

"Alhamdulillah, saya merasa sangat bahagia dapat hadir di masjid ini bersama para ninik mamak, imam khatib, cerdik pandai, bundo kanduang, dan tokoh masyarakat lainnya. Begitu pula dengan semua masyarakat yang hadir dalam rangka peresmikan perubahan status mushola Taqwa ini, kini diganti menjadi masjid Jami' Taqwa Pauah," ucap Bupati.

Sabar AS juga mengatakan masjid bukan hanya berfungsi sebagai tempat beribadah. Masjid juga menjadi pusat pendidikan bagi umat. Lebih penting lagi, masjid munti menjadi salah satu tempat membentuk dan meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan umat. 

Maka dengan diresmikannya masjid, ia mengajak semua masyarakat di Nagari Pauah, maupun masyarakat lainnya untuk turut serta secara proaktif memakmurkan masjid.

Dalam pelaksanaan Salat Jumat pertama setelah berganti nama, Derri, mahasiswa STAI Lubuk Sikaping bertindak sebagai muazzim. Sedangkan khatib yang menyampaiakan khutbah Jumat di isi langsung oleh Bupati Sabar AS. 

Sabar AS mengajak jamaah untuk terus-menerus meningkatkan kualitas iman dan taqwa. Sebagai khatib ia menjelaskan terkait pentingnya memakmurkan masjid, dan kemaslahatan umat dan kesejahteraan sosial.

Sementara itu, kepala kemenag kabupaten Pasaman, Dr. Yasril  yang turut hadir diacara tersebut tampil menjadi imam setelah peresmian perubahan nama mushalla ke Masjid Jami' Taqwa Pauah. (St.M)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update