Notification

×

Iklan

Wujudkan Ekonomi Kreatif, Wawako Solok dan DJPb Sumbar Satukan Himpunan Pengusaha Rendang

Rabu, 05 Juni 2024 | 20:00 WIB Last Updated 2024-06-05T12:14:03Z

Wawako Solok, Ramadhani Kirana Putra, terima Kanwil DJPB.

Solok, Rakyatterkini.com - Wakil Walikota Solok, Ramadhani Kirana Putra, menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Sumbar, Syukriah HG, dalam rangka silaturahmi dan menyatukan Himpunan Pengusaha Rendang Minangkabau (HIPERMI) di Kota Solok, Rabu 5 Juni 2024.

Kanwil DJPb Sumbar menginisiasi terbentuknya HIPERMI sebagai langkah nyata untuk mendekatkan DJPb dengan UMKM. Syukriah menjelaskan pemberdayaan pengusaha rendang akan memberikan efek berganda, termasuk pemberdayaan bagi petani yang menyuplai bahan baku untuk bumbu rendang, seperti petani cabai, bawang, kelapa, dan lainnya.

Wakil Walikota Ramadhani menekankan rendang merupakan salah satu kuliner asli Sumatera Barat yang terkenal tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di dunia. Oleh karena itu, rendang memiliki potensi besar sebagai penggerak perekonomian di Kota Solok.

Selain itu, Ramadhani menyampaikan Rendang Bundo asli Solok merupakan salah satu perwakilan dari Kota Solok yang berpartisipasi dalam kegiatan gerakan memasak rendang secara virtual bersama seluruh dunia.

"Rendang Bundo asli Solok termasuk salah satu rendang terenak dan banyak diminati di Kota Solok. Bahkan mereka pernah menang lomba memasak rendang tingkat Sumbar," ujar Wakil Walikota.

Ia berharap dengan hadirnya HIPERMI dapat menjadi wadah untuk saling berbagi informasi dan membesarkan UMKM Kota Solok, khususnya pengusaha rendang.

Pemerintah Kota Solok selalu mendukung penuh pengembangan UMKM, sehingga bisa mendorong perekonomian masyarakat Kota Solok. Untuk itu, Pemko terus bersinergi dengan pihak terkait guna memajukan para pelaku UMKM yang ada di Kota Solok. (dd)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update