Kadis Pangan dan Perikanan Tanah Datar, Harfian Fikri pantau harga bahan pokok di Pasar Batusangkar. |
Tanah Datar, Rakyatterkini.com - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar melakukan pemantauan bahan pokok di Pasar Batusangkar, untuk memastikan ketersediaan bahan pangan pokok.
Kepala Dinas Pangan dan Perikanan Tanah Datar, Harfian Fikri, menyatakan pemantauan ini dilakukan karena sering terjadi fluktuasi harga pangan pokok yang cenderung cukup tinggi, sehingga menyulitkan masyarakat dalam mendapatkan kebutuhan pokok.
Pemantauan ke Pasar Batusangkar perlu dilakukan untuk memastikan stok dan ketersediaan bahan pangan pokok cukup tersedia di pasaran serta memastikan harga bahan pangan terkendali di tingkat pedagang, ujar Harfian, Kamis (30/5/2024).
Menurut Harfian, hasil monitoring yang dilakukan bersama tim yang terdiri dari unsur OPD terkait menunjukkan bahwa ketersediaan bahan pokok cukup terjamin, meskipun harga masih tinggi dari harga normal.
Bahan pangan pokok yang tersedia di pasar antara lain beras, gula, minyak goreng, daging ayam, daging sapi, ikan, bawang, dan lainnya.
Dengan kondisi pasar yang cukup sepi saat monitoring, para pedagang sangat berharap harga bahan pangan pokok kembali ke harga normal sehingga aktivitas jual beli di pasar bisa kembali normal. (farid)