Notification

×

Iklan

Pendidikan Santri, Membangun Pemimpin Berkarakter untuk Masa Depan Bangsa

Selasa, 23 April 2024 | 15:15 WIB Last Updated 2024-04-23T08:15:00Z

Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, bersama santri dan pengurus Forum Masyayikh XI Nahdlatul Ulama.

Pdg.Pariaman, Rakyatterkini.com - Kehadiran santri tidak hanya sekadar menuntut ilmu, namun juga mengilhami perubahan positif di berbagai sektor. 

Dengan semangat belajar yang membara, mereka tidak hanya menjadi pemimpin masa kini, tetapi juga diharapkan menjadi tonggak perubahan untuk masa depan yang gemilang bagi bangsa.

Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, menegaskan pentingnya pendidikan agama yang kokoh bagi santri. Ini bertujuan agar mereka menjadi duta agama yang berkualitas di masa depan. 

Ini disampaikan Suhatri Bur saat Halal Bi Halal dan Forum Masyayikh XI Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Padang Pariaman, Senin (22/4/2024) di Pondok Pesantren Tahfizul Quran Darul Ikhlas Tartilaa Syekh Burhanuddin.

Ia juga mengungkapkan penghargaannya kepada para guru yang telah membimbing para santri dengan penuh dedikasi.

"Santri saat ini adalah harapan sebagai pemimpin masa depan. Oleh karena itu, penting untuk mempersiapkan sosok pemimpin yang berintegritas dan berakhlaqul karimah sejak dini," ujarnya.

Bupati menekankan pentingnya menghormati dan meneruskan perjuangan para pendiri Nahdlatul Ulama, seperti KH. Al Wahab Kasbullah dan Haddratusyekh KH. Hasyim Asyari. Ia menegaskan bahwa meneruskan perjuangan para pendiri adalah kunci untuk kemajuan organisasi dan masyarakat.

Halal bi Halal yang mengusung tema "Konsolidasi Organisasi dalam Rangka Kemandirian Warga Nahdliyin" menjadi momentum penting untuk memperkuat persatuan dan kesatuan dalam organisasi serta membangun kemandirian yang tangguh di kalangan warga Nahdliyin. (suger)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update