Notification

×

Iklan

Cari yang Berkualitas, Pemkab adakan Sosialisasi Rekrutmen Paskibraka 2024

Kamis, 22 Februari 2024 | 21:14 WIB Last Updated 2024-02-22T14:14:20Z

Sekda Padang Pariaman, Rudy Repenaldi, saat memberikan arahan.

Pdg.Pariaman, Rakyatterkini.com - Pemkab Padang Pariaman melalui Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar sosialisasi rekrutmen dan seleksi Paskibraka Tahun 2024 untuk siswa/i SMA/SMK/MA, Kamis (22/2/2024).

Sekretaris Daerah Padang Pariaman, Rudy Repenaldi, menekankan pentingnya pelaksanaan rekrutmen Paskibraka tahun 2024 yang adil dan selektif. 

Rudy menyatakan proses seleksi ini tidak hanya berdampak pada tingkat kabupaten, tetapi juga akan berpengaruh pada tingkat provinsi dan nasional. 

Ia menambahkan calon Paskibraka yang terpilih harus memenuhi kriteria yang ketat dan memiliki sikap tanggung jawab, disiplin, rela berkorban, berdedikasi tinggi, serta berakhlak mulia.

Rudy juga menyatakan keyakinannya para Paskibraka yang terpilih akan menjadi duta terbaik dari Kabupaten Padang Pariaman, yang memenuhi standar kualifikasi dan syarat untuk mengikuti seleksi calon Paskibraka.

Kepala Kantor Kesbangpol, Jhon Eka Putra, menjelaskan program rekrutmen dan seleksi calon Paskibraka tingkat Kabupaten Padang Pariaman merupakan bagian dari upaya kaderisasi calon pemimpin bangsa. 

Tujuannya adalah membentuk generasi penerus perjuangan bangsa yang memiliki jiwa Pancasila, keterampilan, dan disiplin yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebangsaan.

Proses seleksi calon Paskibraka akan meliputi berbagai tahapan seperti seleksi administrasi, seleksi pancasila dan wawasan kebangsaan, seleksi intelejensi umum, seleksi kesehatan, seleksi peraturan baris berbaris dan kesamaptaan, serta seleksi kepribadian. 

Rencananya, seleksi ini akan dilaksanakan pada Maret di minggu keempat tahun 2024 di 34 SMA/SMK/MA di Kabupaten Padang Pariaman. (suger)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update