![]() |
Athari dalam kontes AKB Sungai Rotan Nagari Salimpek. |
Solok, Rakyatterkini.com - Anggota Komisi V DPR RI asal Sumatera Barat, Athari Gauthi Ardi melakukan kunjungan ke Nagari Salimpek, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, dalam rangka menghadiri acara yang bertajuk Kontes AKB Sungai Rotan, Minggu 1 Oktober 2023.
Athari mengatakan acara ini merupakan salah satu potensi wisata yang akan berdampak baik terhadap ekonomi masyarakat setempat. Untuk itu ia berharap daerah yang punya potensi wisata harus didukung dengan infrastruktur yang baik.
Ia menjelaskan Kabupaten Solok punya potensi wisata yang sangat luar biasa, namun kondisi jalann yang kurang memadai.
Athari berkomitmen untuk mendukung pariwisata Sumatera Barat melalui peningkatan infrastruktur. Bagi Wasekjend DPP PAN itu infrastruktur menjadi salah satu hal fundamental untuk kemajuan pariwisata.
Menurutnya salah satu hal fundamental bagi kemajuan pariwisata adalah infrastruktur. Sebagai anggota Komisi V DPR RI akan berupaya secara maksimal untuk menghadirkan infrastruktur untuk mendukung kemajuan pariwisata. (dd)