Notification

×

Iklan

Guru Silek Tunjukan Kepiawaiannya, Ini Apresiasi Wakil Walikota Solok

Rabu, 13 September 2023 | 04:00 WIB Last Updated 2023-09-13T01:00:13Z

Penampilan Silek Tuo Kota Solok.

Solok, Rakyatterkini.com - Kota Solok merupakan daerah yang kaya dengan beragam seni dan budaya, salah satunya silek tuo.

Di silek tuo ada istilah mangulipah, dimana guru tuo memberikan kepercayaan dan melimpahkan kepada anggota perguruan yang dianggap cakap dan mampu secara lahir dan batin untuk menjadi guru.

Demikian disampaikan Tuo Silek Kota Solok, Daswippetra, Selasa (12/9/2023).

Sementara Kepala UPTD Taman Budaya Supriyadi mengatakan mangulipah adalah rangkaian Gelanggang Silek Tuo Pusako Lamo yang dilaksanakan pada 9 s/d 11 September di Kota Solok. Dalam kegiatan ini juga diadakan Focus Grup Discussion (FGD), Pelatihan Juri Silek, serta Festival Silek yang diikuti 40 sasaran dalam dan luar Kota Solok.

Kegiatan yang digelar di Kantor Kerapatan Adat Nagari (KAN) Lubuk Sikarah dibuka oleh Wakil Walikota Solok, Ramadhani Kirana Putra.

Ramadhani mengatakan aliran silek tuo memegang peran penting untuk membina generasi muda untuk lebih percaya diri sekaligus memasyarakatkan silek di Ranah Minang. 

"Kepada guru-guru di seluruh sasaran silek tuo kami ucapkan terima kasih, karena telah membantu pemerintah, terutama sekali dalam menanamkan nilai budaya kepada generasi penerus bangsa.

Seperti pepatah Minangkabau Di Lahie Mancari Kawan, Di Batin Mancari Tuhan. Semoga kegiatan yang penuh arti ini dapat berjalan lancar, sehingga tercapai maksud dan tujuannya. (dd)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update