Notification

×

Iklan

Universitas Fort de Kock Jalin MoU dengan Pemkab Agam, Bupati Berikan Kuliah Umum

Rabu, 16 Agustus 2023 | 17:59 WIB Last Updated 2023-08-16T10:59:21Z

Bupati Agam, Andri Warman, usai memberikan kuliah umum di Universitas Fort de Kock.

Agam, Rakyatterkini.com - Bupati Agam, Andri Warman, berikan kuliah umum sekaligus tandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Fort De Kock Bukittinggi, Selasa (15/8/2023).

Penandatangan MoU tersebut dilakukan antara bupati dengan Rektor Universitas Fort De Kock, Dr. Hj. Evi Hasnita, di Aula Universitas Fort De Kock disaksikan OPD Pemkab Agam, pembina yayasan Universitas Fort De Kock, Zainal Abidin, Ketua Yayasan, Windas Nofil dan disaksikan Dekan serta para mahasiswa Universitas Fort De Kock.

Pembina yayasan Fort De Kock, Zainal Abidin menyampaikan terima kasih atas ketersediaan Bupati Agam menandatangi MoU dengan universitas sekaligus memberi kuliah umum untuk para mahasiswa.

Zainal Abidin berharap, kuliah umum dari pemimpin di Kabupaten Agam itu dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan para mahasiswa.

Sementara itu, Bupati Agam Andri Warman, mengatakan, kesepakatan tersebut merupakan acuan menyelaraskan program kegiatan yang bersinergi dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan studi lanjut di Kabupaten Agam.

Kesepakatan tersebut diharapkan dapat mewujudkan sinergi pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan studi lanjut dengan program di bidang pemerintahan, pembangunan, kemasyarakatan dan pelayanan publik di Kabupaten Agam.

Sementara dalam kuliah umum yang disampaikan bupati Andri Warman dengan tema, membangun karekter mandiri berjiwa enterpreneur. (vn)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update