Notification

×

Iklan

Halal bi Halal KKLA, Bupati Dorong Perantau Maksimalkan Peran Bangun Daerah

Sabtu, 20 Mei 2023 | 16:38 WIB Last Updated 2023-05-20T09:38:43Z

Bupati Agam, Andri Warman, bersama gubernur Sumbar dan tokoh penting lainnya.

Padang, Rakyatterkini.com — Bupati Agam Andriwarman dorong para perantau kabupaten Agam untuk memaksimalkan peran dalam memacu pembangunan daerah.

Mengingat saat ini Pemkab Agam tengah mempersiapkan konsep dalam peningkatan mutu SDM.

Demikian dikatakan Bupati Agam saat menghadiri halal bi halal Kerukunan Keluarga Luak Agam (KKLA) Sumatera Barat, di GOR UNP Padang, Sabtu (20/5/2023).

Halal bi halal juga dihadiri Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah beserta istri, beberapa camat dan wali nagari termasuk tokoh nasional asal Kabupaten Agam diantaranya, Irman Gusman, Leonardi Harmaini, Guspardi Gaus, dan tokoh penting Agam lainnya.

Andri warman mengapresiasi halal bi halal yang dilaksanakan KKLA ini, karena menurutnya menjadi momen dalam meningkatkan silaturahmi baik sesama perantau maupun rantau dengan ranah.

“Semoga silaturahmi kita tetap terjaga dan lebih baik ke depan, sehingga dapat saling bersinergi dalam membangun kampung halaman,” katanya.

Bupati Agam itu tak luput untuk menyampaikan program prioritas yang dilaksanakan di Kabupaten Agam, terutama pemberian beasiswa dan pengembangan rumah tahfiz.

Andri Warman mengajak seluruh perantau ikut bersama Pemkab Agam bersinergi dalam membangun daerah, khususnya kampung halaman masing-masing.

“Peran perantau sangat kita butuhkan dalam membangun daerah. Mari kita bersama-sama untuk menjadikan Agam lebih maju,” katanya lagi.

Sementara itu, Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah mengatakan, perantau jadi pemacu peningkatan perekonomian masyarakat di ranah.

Kontribusi perantau dalam memacu dan memicu peningkatan ekonomi sangatlah besar, hal ini penting untuk diperhatikan secara serius.

Menurut Mahyeldi saat hari raya Idul Fitri perputaran perekonomian sangat besar baik di kabupaten Agam maupun daerah lain di Sumbar.

“Kita akan terus bangun sinergi dengan perantau dalam membangun daerah, terutama kampung halaman masing-masing,” katanya.

Moment halal bi halal KKLA yang dipenuhi para perantau itu, juga dimeriahkan dengan beragam acara hiburan, dan Bupati Agam menyumbangkan satu unit sepeda motor sebagai doorprize pada acara itu.(vn)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update