Notification

×

Iklan

Seleksi Anggota PPS di Tanjungsiang Berjalan Lancar dan Kondusif

Kamis, 19 Januari 2023 | 17:34 WIB Last Updated 2023-01-19T10:34:13Z

Seleksi anggota PPS.

Subang, Rakyatterkini.com - Tahapan seleksi calon anggota PPS di Kecamatan Tanjungsiang berjalan lancar.

Sebanyak 66 peserta turut mengikuti pelaksanaan tahapan calon anggota anggota PPS, tersebut, untuk dihari yang kedua ini diikuti 33 peserta, Kamis 19 Januari 2024.

Sekretaris Panpel yang juga Sekcam Tanjungsiang, Edi Sudrajat berharap seleksi calon anggota PPS ini, bisa menghasilkan orang-orang yang berkualitas.

Untuk membantu KPU dalam menyelenggarakan Pemilihan Umum Tahun 2024 mendatang, KPU dibantu oleh struktur kelembagaan di bawahnya yang bersifat hierarkis yaitu KPU Provinsi dan KPU kabupaten/kota.

Dalam mendukung tugas KPU pada tingkatan kecil seperti kelurahan/desa, KPU kabupaten/kota diberi kewenanan untuk membentuk badan adhoc yakni Panitia Pemungutan Suara (PPS). Kamis 19 Januari 2023

Hingga hari ini, 19 Januari 2023 KPU Subang masih melaksanakan tes wawancara gelombang kedua untuk calon anggota PPS se-Kecamatan Tanjungsiang.

Ketua PPK Jejen Sulaeman mengatakan, dari seleksi penyaringan calon anggota PPS ini banyak yang memang masih baru, kalau yang lama, kan sudah ada rekam jejaknya, tapi yang baru yang potensial itu yang kami harapkan. 

Sementara itu anggota Panwaslu Tanjungsiang, Maman Suryatna, tahapan penyelenggaraan calon anggota PPS bisa menghasilkan calon anggota yang bisa membantu menyukseskan pesta demokrasi 2024 nanti. 

"Kami akan mensuport semua penyelenggara yang sudah melaksanakan kegiatan ini, dengan komitmen dan intergritas dari semua stakeholder sehingga Pemilu 2024 nanti, berjalan sukses." (gerry)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update