Notification

×

Iklan

MTQ Nasional ke-40 Kota Solok Selesai, Kel.PPA Juara Umum

Selasa, 25 Oktober 2022 | 10:45 WIB Last Updated 2022-10-25T03:45:41Z

Walikota Solok, Zul Elfian Umar, serahkan hadiah juara umum.

Solok, Rakyatterkini.com - Pelaksanaan MTQ ke-40 resmi ditutup oleh Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar, di Gor Tanjung Paku, Senin 24 Oktober 2022

Kepala Kantor Kemenag Kota Solok, Afrizal Thaib mengatakan, MTQ ini bukan tujuan, Alquran diturunkan juga bukan untuk didendang-dendangkan. Namun, Musabaqah ini banyak manfaatnya. 

Setidaknya ada tiga tujuan MTQ, pertama untuk melakukan evaluasi yang terbagi dua, evaluasi bagi anak-anak yang belajar Alquran sudah sejauh mana kemampuan yang dipelajari. Serta evaluasi bagi lembaga-lembaga pendidikan Alquran di Kota Solok.

Selain itu MTQ juga bertujuan untuk memberikan motivasi. Para juara MTQ Tingkat Kota Solok agar mempersiapkan diri untuk MTQ tingkat Sumbar di Kabupaten Solok Selatan. Ketiga, agar anak-anak kita bisa mempelajari dan menghafal Alquran untuk keselamatan hidupnya di dunia dan akhirat nanti.

Walikota Solok, Zul Elfian Umar menghimbau kepada seluruh warga kota Solok, untuk terus melakukan kegiatan maghrib mengaji antara waktu Maghrib sampai Isya, agar dapat memahami dan mencintai Alquran.

Adapun juara Umum MTQ Nasional ke-40 tingkat Kota Solok yakni Kelurahan Pasar Pandan Air Mati (PPA). 

Juara kedua Kelurahan Kampung Jawa, ketiga Kelurahan Tanah Garam, keempat Kelurahan Tanjung Paku, serta peringkat kelima Kelurahan Nan Balimo. (dd)


IKLAN



×
Berita Terbaru Update